TANGSELIFE.COM– Event tahunan Jakarta Fair 2024 atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) bakal kembali digelar mulai tanggal 12 Juni sampai dengan 14 Juli 2024.

Salah satu event yang digelar untuk memperingati HUT Kota Jakarta ini berlangsung di arena JIEXPO Kemayoran Jakarta.

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, pada Jakarta Fair 2024 ini para pengunjung akan disuguhkan dengan pameran berbagai produk, mulai dari clothing, makanan, minuman, hingga otomotif.

Tak hanya itu, event PRJ ini juga menghadirkan pertunjukan konser musik para musisi papan atas Indonesia yang berbeda-beda setiap harinya.

Jadwal konser Jakarta Fair 2024 ini dapat dilihat melalui link https://jakartafair.co.id/jadwal-konser.

Pengunjung yang ingin masuk ke Jakarta Fair 2024 ini dikenakan tarif masuk mulai Rp40 ribu tanpa konser, namun tersedia juga tiket bundling dengan harga mulai Rp80 ribu termasuk tiket masuk dan konser.

Adapun untuk tiket masuk PRJ Kemayoran 2024 ini sudah mulai bisa dibeli mulai hari ini, 6 Juni 2024 melalui web https://jakartafair.co.id/.

Jam Operasional dan Harga Tiket Jakarta Fair 2024

Event Jakarta Fair 2024 ini buka setiap hari mulai dari Senin- Minggu dengan jam operasional sebagai berikut:

  • Senin-Jumat mulai pukul 15.30-22.00 WIB
  • Sabtu-Minggu mulai pukul 10.00-22.00 WIB
  • Khusus hari Minggu, 16 Juni 2024 mulai pukul 10.00-19.00 WIB
  • Khusus hari Senin, 17 Juni 2024 mulai pukul 14.00-22.00 WIB
  • Khusus hari Selasa, 18 Juni 2024 mulai pukul 10.00-22.00 WIB

Sementara, untuk jadwal konser di Jakarta Fair setiap hari Senin- Kamis mulai pukul 19.00-22.00 WIB, dan hari Jumat-Minggu mulai pukul 19.00-23.00 WIB.

Sebagai informasi, untuk tiket masuk PRJ tanpa konser maka tiket yang berlaku hanya untuk memasuki area Jakarta Fair 2024 dan tidak dapat memasuki area konser.

Adapun tiket Jakarta Fair 2024 ini hanya berlaku untuk 1 orang dan 1 kali masuk sesuai dengan tanggal yang tercetak di tiket.

Untuk lansia di atas 60 tahun dan anak-anak dengan tinggi dibawah 1 meter maka tidak kenakan tiket masuk alias gratis.

Harga Tiket Masuk Jakarta Fair 2024:

  • Tiket Masuk Tanpa Konser PRJ 2024: Mulai dari Rp40.000
  • Tiket Masuk+Konser (Reguler) PRJ 2024: Mulai dari Rp80.000
  • Tiket Masuk+Konser (VIP) PRJ 2024: Mulai dari Rp100.000
  • Tiket paket terusan (Reguler+VIP) PRJ 2024: Mulai dari Rp450.000

Cara Beli Tiket Masuk Jakarta Fair 2023 Secara Online

1. Buka website https://jakartafair.co.id/

2. Pada menu pojok kanan atas, klik opsi “Beli tiket”

3. Kemudian Anda akan dialihkan ke laman pembelian tiket dan klik “Tiket”

4. Pilih jenis tiket yang diinginkan dan klik “Beli tiket”

5. Masukkan jumlah tiket dan pilih tanggal yang ingin dibeli, lalu klik “Pesan Sekarang”

6. Isi data diri pada kolom yang tersedia dan klik “Lanjut”

7. Pilih metode pembayaran tiket dan lanjutkan pembayaran

8. Jika pembayaran sudah berhasil, maka PDF tiket akan dikirimkan ke email atau nomor yang telah didaftarkan.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Whatsapp Channel Tangselife di Ponsel Kamu
Jihan Hoirunisa
Editor
Jihan Hoirunisa
Reporter