TANGSELIFE.COM- Swiss-Belhotel Serpong meluncurkan menu khas terbarunya yang berkolaborasi dengan brand saus ternama Indonesia, yakni Dua Belibis.

Menu kolaborasi tersebut dinamakan Bakmi Sumanto yang merupakan singkatan dari “Suka Mangan Tok”.

Acara peluncuran menu baru Swiss-Belhotel Serpong ini bertajuk “Dari Bakmie Turun ke Hati ” yang dihadiri oleh Chef Don Chino untuk memberikan penilaian.

Selain itu, ada 50 pengunjung yang diundang oleh Swiss-Belhotel Serpong untuk merasakan kelezatan dari Bakmi Sumanto ini.

Nikmati Kelezatan Bakmi Sumanto, Menu Kolaborasi Swiss-Belhotel Serpong dengan Dua Belibis

Bakmi Sumanto merupakan sajian nikmat dari Swiss-Belhotel Serpong yang dikombinasikan dengan saus Dua Belibis yang khas.

Saus Dua Belibis ini merupakan salah satu merek saus populer di Indonesia yang terbuat dari cabai pilihan dan bawang putih berkualitas, memberikan rasa yang istimewa.

Sebagai informasi, produk dua belibis yang terkenal ada Saus Cabe, Saus Tomat, Sambal Terasi, serta Cuka yang istimewa.

Bakmi Sumanto ini dijual dengan harga terjangkau, mulai dari IDR 48.000,-net per porsi, dan selama periode 3 hingga 10 September 2024, ada penawaran menarik berupa mangkuk kedua secara gratis.

Selain harga yang bersahabat, ada juga berbagai pilihan topping tambahan untuk meningkatkan kenikmatan Bakmi Sumanto, seperti pangsit, bakso, ayam panggang, ayam char siew, dan daging panggang.

Bakmi Sumanto ini sengaja dibuat agar tamu yang datang bisa menikmati kualitas makanan hotel bintng 4 dengan harga yang masih terjangkau.

Roni Martadinata, General Manager Swiss-Belhotel, mengungkapkan, “Kami ingin menyediakan hidangan yang bisa dinikmati kapan saja, dengan rasa yang familiar bagi kebanyakan orang Indonesia, tanpa mengurangi kualitas makanan hotel bintang 4.”

Lokasi Swiss-belhotel Serpong di kawasan Intermark BSD, Tangsel.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Jihan Hoirunisa
Editor
Jihan Hoirunisa
Reporter