TANSGELIFE.COM – RSUD Kota Tangerang memiliki layanan Ortotik Prostetik. Layanan medis hingga pembuatan alat bantu ini satu-satunya yang ada di Provinsi Banten.

Layanan Ortotik Prostetik di RSUD Kota Tangerang mulcia diluncurkan pada 28 Februari 2023 bertepatan dengan peringatan HUT Kota Tangerang ke-30.

Hingga saat ini, sudah ada 11 orang yang mendapatkan layanan medis dan alat bantu pada layanan Ortotik Prostetik di RSUD Kota Tangerang.

Menariknya, pengobatan dan pencetakan alat bantu seperti kaki palsu, tangan palsu dan lainnya bisa didapatkan warga secara gratis dengan BPJS Kesehatan.

Ada lima tahapan pada layanan Ortotik Prostetik di RSUD Kota Tangerang itu. Mulai dari tanya jawab hingga pemasangan alat bantu.

  1. Assesment atau tanya jawab kepada pasien
  2. Measurement atau proses pengukuran anggota tubuh yang akan dibuatkan alat bantu
  3. Casting atau proses pencetakan gips yang dibalutkan pada tubuh yang akan dibuatkan alat bantu
  4. Assembling atau proses produksi alat bantu yang dimulai dari pengecoran casting yang telat dibuat, kemudian proses rektifikasi yaitu memperbaiki ukuran bila tidak sesuai dengan measuremet diawal, sampai proses moulding atau pembuatan rancangan bangun. 
  5. Fitting atau proses pengepasan alat bantu apakah sudah sesuai dan nyaman.

Ortotis Prostetis di RSUD Kota Tangerang Hongki menerangkan, pembuatan alat bantu berupa kaki palsu, tangan palsu dan lainnya diproduksi sekira 2 minggu.

“Setelah pengukuran, kemudian dilanjutkan produksi alat bantu sekira 2 minggu,” ungkap Hongki.

Hongki menuturkan, pelayanan penanganan medis dan pembuatan alat medis itu gratis untuk warga yang menggunakan BPJS Kesehatan.

“Tetapi jika ingin meng-upgrade, peserta juga mengkombinasi secara mandiri dengan biaya tambahan,” tambah Hongki.

Sementara itu, adanya layanan Ortotik Prostetik di RSUD Kota Tangerang itu membantu warga yang memiliki masalah dalam cacat tubuh.

Riskia misalnya. Salah satu ibu asal Curug Kabupaten Tangerang beruntung, bisa mendapatkan layanan Ortotik Prostetik di RSUD Kota Tangerang secara gratis.

Dia mengakui, ada perubahan signifikan sejak anaknya menajlani pengobatan dan perawatan di Ortotik Prostetik di RSUD Kota Tangerang itu.

“Alhamdulilah, sejak dirujuk ke sini (RSUD Kota Tangerang-red) anak saya langsung mendapat tindakan medis, perubahannya pun signifikan. Kebetulan saya pakai BPJS, tidak dipungut biaya sepeserpun sejak pertama masuk,” ungkap Riskia.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Wivyh
Editor
Wivyh
Reporter