TANGSELIFE.COM – Peserta BPJS Ketenagakerjaan dapat mengajukan pinjaman Rp25 juta dari fitur Dana Siaga.

Cara mengajukan pinjaman hingga Rp25 juta dari fitur Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan bisa dilakukan dengan mudah lewat HP atau ponsel.

Namun ada beberapa syarat yang perlu disiapkan untuk mengajukan pinjaman uang sampai Rp 25 juta dari Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan

Informasi terkait cara pengajuan dan syarat mengajukan pinjaman hingga Rp25 juga dari Dana Siaga dipaparkan di artikel ini.

Syarat dan Cara Mengajukan Pinjaman Rp25 Juta Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan

Cara mengajukan pinjaman dapat dilakukan melalui aplikasi JMO BP Jamsostek.

Di aplikasi JMO BP Jamsostek, peserta BPJS Ketenagakerjaan dapat memanfaatkan fitur Dana Siaga untuk mendapat pinjaman uang.

Peserta BPJS Ketenagakerjaan bisa menyesuaikan jumlah pinjaman sendiri, sesuai dengan kebutuhan yang harus dipenuhi.

Sebelum mengajukan pinjaman, perlu diketahui bahwa peminjaman uang di BPJS Ketenagakerjaan dilakukan melalui payroll Bank BRI atau Bank Raya.

Syarat Pinjaman Online Dana Siaga

Berikut rincian syarat pinjaman online Dana Siaga BPJS Ketenagakerjaan:

– Warga Negara Indonesia (WNI) dibuktikan dengan kepemilikan KTP;

– Usia maksimal untuk mengajukan BPJS Ketenagakerjaan yaitu 55 tahun;

– Terdaftar sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek;

– Mempunyai rekening payroll atau rekening penerimaan gaji di bank BRI;

– Mempunyai gaji minimal Rp3 Juta perbulan;

– Sudah bekerja minimal 2 tahun di perusahaan terakhir;

– Tidak memiliki tunggakan iuran apapun di bank manapun.

Pinjaman online dari BPJS Ketenagakerjaan ini memiliki rentang waktu pinjaman atau tenor hingga 18 bulan/ 1,5 tahun.

Adapun suku bunga yang dikenakan bagi pekerja yang telah mendapat Pinjaman Online Dana Siaga yakni 1,24 persen.

Cara Pengajuan Pinjaman Online Dana Siaga

Berikut langkah mengajukan pinjaman online dari BPJS Ketenagakerjaan:

1. Buka aplikasi JMO di HP atau ponsel;

2. Pilih Menu ‘Dana Siaga’;

3. Pilih Mitra Penyedia Dana Siaga;

4. Ketahui Syarat dan Ketentuan Pengajuan Pinjaman Online;

5. Ketahui Syarat dan Ketentuan Pengajuan Pinjaman Online;

6. Pilih ‘Daftar Sekarang’ atau pilih ‘Masuk’ jika sudah memiliki akun Dana Siaga;

7. Login dengan memasukkan Nomor HP Akun Terdaftar pada Mitra Penyedia;

8. Klik ‘Ajukan Sekarang’ untuk memulai proses pengajuan Dana Siaga;

9. Lengkapi formulir yang tampil pada layar HP sesuai dengan kebutuhan;

10. Isi Formulir dengan Informasi Rekening yang Digunakan untuk Pengiriman Gaji;

11. Verifikasi Formulir Pengajuan Pinjaman;

12. Pastikan data yang tampil pada layar HP telah sesuai;

13. Pengajuan sedang dalam proses analisa; lalu

14. Klik ‘Terima Tawaran’ untuk melanjutkan proses pinjaman.

Demikian sejumlah syarat dan cara mengajukan pinjaman online hingga Rp25 juta bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan.