TANGSELIFE.COM – Pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi atau SNBP 2024 akan dibuka pada 14 hingga 28 Februari 2024.
Perlu diketahui bahwa pendaftaran SNBP 2024 hanya bisa dilakukan oleh siswa eligible.
Cara menentukan siswa eligible agar bisa melakukan pendaftaran SNBP 2024 dapat disimak pada artikel ini.
Sebagaimana diketahui, SNBP merupakan seleksi nasional masuk Perguruan Tinggi Negeri yang penilaiannya berdasarkan prestasi siswa.
Adapun, siswa eligible didefinisikan sebagai siswa yang layak serta memenuhi syarat untuk mengikuti SNPB.
Kuota dan Cara Menentukan Siswa Eligible
1. Kuota
Kuota siswa eligible di tiap sekolah bisa berbeda-beda menyesuaikan nilai akreditasi sekolah itu sendiri.
Lebih lanjut, kuota mahasiswa baru yang diterima lewat jalur SNBP berjumlah minimal 20 persen dari total penerimaan seluruh jalur masuk PTN.
Cara menghitung kuota penerimaan mahasiswa baru lewat jalur SNBP, misalnya 20 persen dari 1000 orang, maka minimal 200 orang yang diterima sebuah PTN.
2. Cara Menentukan Siswa
Berikut cara menentukan siswa eligible untuk mendaftar SNBP 2024:
– Pemeringkatan siswa dilakukan oleh sekolah dengan memperhitungkan nilai rata-rata semua mata pelajaran mulai semester 1 hingga semester 5.
Khusus bagi sekolah yang menyelenggarakan masa pendidikan 4 tahun, maka mata pelajaran yang direrata hingga semester 7.
– Sekolah dapat menambahkan kriteria lain berupa prestasi akademik dalam menentukan peringkat siswa bila ada nilai yang sama.
Pada sekolah Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM), capaian siswa dalam Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dapat digunakan sebagai kriteria lain.
– Jumlah siswa yang masuk dalam pemeringkatan sesuai dengan ketentuan kuota akreditasi sekolah.
Jadwal SNBP 2024
1. Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2023;
2. Masa Sanggah Kuota Sekolah: 28 Desember 2023 – 17 Januari 2024;
3. Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 8 Januari – 8 Februari 2024;
4. Registrasi Akun SNPMB Siswa: 8 Januari – 15 Februari 2024;
5. Pengisian PDSS: 9 Januari – 9 Februari 2024;
6. Pendaftaran SNBP: 14 – 28 Februari 2024; dan
7. Pengumuman Hasil SNBP: 26 Maret 2024.
Ketentuan Akreditasi Sekolah untuk SNBP 2024
Adapun sejumlah ketentuan akreditasi sekolah agar bisa mendaftarkan siswanya yang eligible melalui jalur SNBP 2024, antara lain:
– Sekolah Akreditasi A berhak mengirim 40 persen siswa terbaik;
– Sekolah Akreditasi B berhak mengirim 25 persen siswa terbaik;
– Sekolah Akreditasi C dan lainnya berhak mengirim persen siswa terbaik.