TANGSELIFE.COM- Simak cara membersihkan layar HP yang benar agar tidak menjadi tempat berkumpulnya kuman dan segala kotoran.

Kini hampir semua smartphone yang dipakai pasaran berbasis touchscreen yang otomatis membuat layar sering kotor karena terkena jari pengguna.

Pasalnya, jari tangan kita telah menyentuh segala macam benda, sehingga ketika menyentuh layar HP bisa menjadi tempat berkumpul virus dan bakteri.

Selain itu, debu dan kotoran yang menumpuk di layar juga bisa membuat tampilan estetika HP berkurang hingga menghambat kelancaran pengoperasiannya.

Untuk itu maka kita harus sering membersihkan layar HP secara rutin agar kuman dan bakteri tidak berdampak buruk untuk kesehatan.

Adapun, untuk membersihkan layar HP disarankan menggunakan disinfektan atau kain mikrofiber agar tidak menghilangkan lapisan yang melindungi layar.

Tutorial Membersihkan Layar HP.

1. Cara pertama adalah dengan matikan HP Anda untuk mencegah aktivasi yang tidak sengaja saat membersihkan.

Lalu, jika HP masih terhubung dengan chager maka lepaskan dari colokan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

2. Gunakan kain mikrofiber untuk membersihkan sudut-sudut HP dan hindari menggunakan cairan berlebih.

Membersihkan Layar HP
Selain kain mikrofiber, tisu disinfektan juga bisa digunakan untuk membersihkan layar

Sebagai informasi, kain mikrofiber merupakan kain lembut dan tidak berbulu yang dibuat khusus untuk membersihkan barang elektronik.

Untuk cairannya bisa menggunakan air distalasi atau isopropylr alcohol uuntuk menghilangkan kotoran dan noda.

Alternatif lain untuk memberishkan layar HP bisa dengan menggunakan tisu disinfektan yang dianggap aman untuk penggunaan topikal barang elektronik.

Namun, perlu diingat pastikan bahwa tisu tidak terlalu basah.

3. Bersihkan layar HP dengan gerakan memutar secara perlahan dimulai dari atas dan pastikan kena ke seluruh permukaan.

Lakukan gerakan ini dengan sangat hati-hati agar tidak merusak layar HP.

4. Keringkan layar HP dengan ujung kain mikrofiber yang bersih atau diamkan setidaknya 5-10 menit agar efektif.

Dengan mengikuti cara di atas dan menggunakan material yang tepat, Anda bisa menjaga kebersihan layar HP Anda.

Kemudian ada beberapa tips membersihkan layar HP yang juga bisa Anda praktikkan.

Tips Membersihkan Layar HP yang Baik dan Benar.

1. Ingat jangan pernah membersihkan layar dengan langsung menuangkan cairan pembersih, karena bisa berakibat fatal jika tumpah.

2. Ketika membersihkan dengan kain mikrofiber dan tisu disinfektan jangan berikan tekanan yang terlalu kuat, cukup dengan gerakan lembut agar layar tidak tergores.

3. Perhatikan juga kebersihan casing HP yang juga bisa menjadi tempat kuman dan kotoram menumpuk yang bisa berpindah ke layar.

4. Jika HP milikmu memiliki jenis layar oleofobia (tahan sidik jari) maka harus dibersihkan dengan teknik khusus.