TANGSELIFE.COM- Operasi Ketupat 2025 akan segera digelar oleh Polda Metro Jaya dengan menerjunkan 4.000 personel untuk pengamanan arus mudik dan balik Lebaran.
Adapun Operasi Ketupat ini akan digelar H-7 dan H+7 Lebaran, yakni mulai dari 23 Maret hingga 8 April 2025.
Berdasarkan keterangan dari Karo Ops Polda Metro Jaya, Kombes Torry Kristianto, total 4.000 personel yang diterjunkan pada Operasi Ketupat 2025 ini terdiri dari 3.514 anggota Polri, 100 anggota TNI, dan 368 personel Pemda.
Nantinya para personel ini akan ditempatkan di 100 titik yang ditempatkan ke Pos Pengamanan (Pos Pam), Pos Pelayanan (Pos Yan), dan Pos Terpadu.
Selain berjaga di titik rawa kemacetan dan kecelakaan, Operasi Ketupat 2025 ini juga akan mengawasi tempat ibadah, tempat wisata, dan moda transportasi.
Tujuan digelarnya Operasi Ketupat 2025 ini adalah untuk memastikan keamanan dan kelancaran perjalanan maysrakat saat mudik dan balik Lebaran.
Tak hanya itu, Polda Metro Jaya juga menyediakan hotline 110 untuk masyrakata yang membutuhkan informasi terkait Operasi Ketupat.
Agar masyarakat merasakan aman dan nyaman selama mudik Lebaran 2025, mereka bisa menitipkan kendaraan di Polres dan Polsek terdekat sesuai domisili.
Operasi Ketupat 2025: Polda Metro Jaya Siapkan 100 Pos Pam Lebaran 2025
Dalam Operasi Ketupa 2025, Polda Metro Jaya telah menyiapkan 100 Pos Pengamanan (Pos PAM) di berbagai titik strategis.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, pos-pos pengamanan tersebut akan ditempatkan di jalur tol, jalan arteri, terminal, stasiun, bandara, dan pelabuhan.
Langkah ini bertujuan untuk membantu mengurangi kepadatan lalu lintas serta meningkatkan keselamatan para pemudik selama periode mudik Lebaran.
Polda Metro Jaya telah merinci lokasi penempatan Pos PAM dalam Operasi Ketupat 2025 sebagai berikut:
- Pos PAM Jalur Tol: 8 lokasi untuk arus mudik dan 7 lokasi untuk arus balik
- Pos PAM Jalan Arteri: 23 lokasi
- Pos Pelayanan (Pos Yan) Jalan Arteri: 5 lokasi
- Pos Pantau Jalan Arteri: 6 lokasi
- Pos PAM Terminal: 3 lokasi
- Pos PAM Stasiun: 2 lokasi
- Pos PAM Bandara: 2 lokasi
- Pos PAM Pelabuhan: 1 lokasi
- Pos PAM Tempat Wisata: 6 lokasi.
Selain mendirikan Pos PAM, Polda Metro Jaya juga telah menyiapkan sejumlah strategi guna memastikan kelancaran arus lalu lintas selama masa mudik dan balik Lebaran 2025. Beberapa langkah yang akan diterapkan meliputi:
1. Penambahan jumlah personel di berbagai titik rawan kemacetan dan kecelakaan
2. Peningkatan jumlah kendaraan patroli untuk mengawasi arus lalu lintas secara lebih efektif
3. Koordinasi dengan instansi terkait, seperti Kementerian Perhubungan serta Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, guna mengoptimalkan pengelolaan lalu lintas.
Dengan adanya langkah-langkah tersebut, Polda Metro Jaya berharap dapat memberikan pelayanan optimal kepada para pemudik serta menjaga keamanan dan kelancaran arus lalu lintas selama periode Lebaran 2025.
Dalam mendukung kelancaran Operasi Ketupat 2025, Dishub Tangsel mendirikan 7 posko lalu lintas.
7 Posko lalu lintas di Tangsel ada di:
- Alam Sutera
- German Center BSD
- Pamulang Square
- Simpang Muncul
- BXChange
- Pasar Ciputat,
- Alun-Alun Pamulang.