TANGSELIFE.COM – Bocah laki-laki berinisial AMR (8) yang hanyut di Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berhasil ditemukan.

Penata layanan operasional Danton BPBD Tangsel, Dian Wiryawan mengatakan, bocah hanyut di Pamulang ditemukan sekira pukul 09.35 WIB di aliran kali yang berada di dalam perumahan Bukit Pamulang Indah (BPI).

Korban ditemukan dalam radius kurang lebih 1,3 kilometer dari titik jatuh yaitu perumahan Pamulang Estate, Kelurahan Pamulang Timur.

“Diketemukan di radius kurang lebih 1,3 kilometer, tidak jauh dari tandon BPI dalam keadaan sudah tidak bernyawa,” kata Dian, Senin, 27 Oktober 2025.

Kronologi Penemuan Bocah Hanyut di Pamulang

Satgas BPBD Tangsel, Untung Purwanto menjelaskan, ketika itu tim sar melakukan pencarian di dalam gorong-gorong yang dicurigai.

Di dalam gorong-gorong itu, kata Untung, terdapat tumpukan sampah dengan kondisi yang sangat minim penerangan.

“Proses penemuan itu kita mencoba masuk ke dalam gorong-gorong yang memang dari semalam kita curigakan bahwa si korban masih berada di dalam,” kata Untung.

“Karena ada beberapa tim yg memang kurang penerangan, jadi tadi kita coba masuk membawa penerangan ke dalam,” tambahnya.

Saat melakukan penyisiran dan mengurai tumpukan sampah, tim pencari bersentuhan dengan tubuh korban yang berada di dalam air.

“Pada saat kita bongkar itu posisi ada di sebelah kiri kita menginjak kaki si korban. Bahwa itu kaki kita pastikan, kita raba ada tangan dan kepala,” pungkasnya.

Berdasarkan permintaan pihak keluarga, korban langsung dievakuasi menuju rumah duka yang berada di jalan Pinus, Kelurahan Pamulang.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Iis Suryani
Editor
Andre Pradana
Reporter