TANGSELIFE.COM – PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan PT Bumi Serpong Damai, Tbk bekerja sama membangun stasiun baru di Desa Jatake, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang yang terletak di antara Stasiun Cicayur dan Stasiun Parung Panjang.

Perjanjian Kerja Sama (PKS) tentang Pembangunan, Penyerahan, Pengoperasian, Perawatan, dan Pengusahaan Stasiun Baru di KM 37+600 s.d KM 37+200 antara Cicayir-Parung Panjang Lintas Tanah Abang-Merak Desa Jatake telah ditandatangani pada 26 November 2020 lalu.

Stasiun Jatake dibangun di atas lahan dengan luas 2.806 meter persegi dan akan memiliki tiga lantai. Tak ketinggalan disediakan juga fasilitas pendukung kenyamanan penumpang yang dilengkapi dengan eskalator, lift, area komersial, parkiran sepeda, motor, dan mobil, serta fasilitas integrasi moda lanjutan.

Pembangunan stasiun juga bersamaan dengan pembangunan perumahan oleh BSD di kawasan tersebut, sehingga akan terintegrasi langsung dengan perumahan.

Pembangunan Stasiun Jatake telah dimulai konstruksinya sejak Maret 2021. Kala itu mereka menetapkan target penyelesaiannya selama 1,5 tahun.

Kesepakatan pembangunan Stasiun Jatake disambut baik oleh Danto Restyawan selaku Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api. Ia mengungkapkan mobilitas masyarakat perlu diimbangi dengan prasarana dan sarana yang memadai.

Direktur KAI Didiek Hartyanto mengungkapkan bahwa kolaborasi BUMN dan swasta ini untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat di wilayah Kabupaten Tangerang yang ingin bepergian ke DKI Jakarta menggunakan KRL yang dikenal murah, cepat, aman, dan nyaman.

Lebih lanjut Didiek mengatakan kalau ke depannya mereka akan mengembangkan stasiun ini menjadi stasiun yang terintegrasi dengan moda-moda lain dan menjadi pengembangan kawasan yang modern di wilayah ini.

Adapun Siswanto Adiputro selaku Kuasa Direksi BSD berharap dengan dibangunnya stasiun baru di Desa Jatake ini, pihaknya bisa memenuhi kebutuhan transportasi umum masyarakat BSD dan sekitarnya yang mana terdapat pengembangan perumahan dan kota mandiri skala besar.

Stasiun Jatake akan dilayani oleh KRL Commuter Line rute Tanah Abang, Serpong, Parung Panjang, Cilejit, Maja, dan Rangkasbitung.

Update Pembangunan Stasiun Jatake per 30 Juli 2023

Stasiun Jatake
Terlihat rel kereta api dekat dengan lahan kosong yang nantinya akan ditambahkan Stasiun Jatake pada lahan tersebut (Youtube.com/Big Boys Family)

Sebuah konten kreator YouTube dengan saluran Big Boys Family sempat mendatangi proyek pembangunan Stasiun Jatake pada 30 Juli 2023 kemarin.

Dari gambar yang ia peroleh menggunakan drone, kawasan sekitar masih nampak rata dengan tanah dengan sekitar pemukiman yang masih penuh dengan pepohonan hijau.

Tak diketahui pasti kapan proyek ini akan rampung. Kita nantikan update berikutnya, ya!

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Dwi Oktaviani
Editor