TANGSELIFE.COM – Daftar lengkap jadwal debat capres-cawapres 2024 kedua bisa disimak di artikel ini.

Seperti diketahui bahwa KPU (Komisi Pemilihan Umum) telah menetapkan jadwal debat capres-cawapres untuk pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Jadwal debat capres-cawapres 2024 akan digelar sebanyak lima kali mulai Desember 2023 sampai Februari 2024 dengan formasi baru.

Formasi baru debat capres-cawapres 2024 telah disepakati oleh KPU bersama ketiga tim pasangan calon (paslon).

Debat akan digelar sebanyak lima kali dengan dihadiri masing-masing paslon dan dibagi menjadi dua, yakni debat khusus capres dan khusus cawapres.

Berikut format debat capres dan cawapres 2024:

– Debat pertama untuk capres

– Debat kedua untuk cawapres

– Debat ketiga untuk capres

– Debat keempat untuk cawapres

– Debat kelima untuk capres

Jadwal Debat Capres-Cawapres 2024

Melansir laman KPU RI, berikut jadwal debat capres dan cawapres 2024 lengkap beserta tema yang akan dibahas:

1. Debat Pertama: Selasa, 12 Desember 2023

Tema Debat Pertama: Pemerintahan, Hukum, HAM (Hak Asasi Manusia), Pemberantasan Korupsi, Penguatan Demokrasi, Peningkatan Layanan Publik, Kerukunan Warga.

2. Debat Kedua: Jumat, 22 Desember 2023

Tema Debat Kedua: Ekonomi (baik ekonomi kerakyatan maupun ekonomi digital), Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN-APBD, Infrastruktur, Perkotaan.

3. Debat Ketiga: Minggu, 7 Januari 2024

Tema Debat Ketiga: Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, Geopolitik.

4. Debat Keempat: Minggu, 14 Januari 2024

Tema Debat Keempat: Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat, Desa.

5. Debat Kelima: Minggu, 4 Februari 2024

Tema Debat Kelima: Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia, Inklusi.

Stasiun TV yang Menyiarkan Debat Capres-Cawapres 2024

Masyarakat dapat menyaksikan debat capres dan cawapres 2024 melalui sejumlah stasiun TV nasional dan swasta.

Berikut daftar stasiun TV yang menyiarkan debat capres dan cawapres 2024:

– Debat Pertama: TVRI dan RRI;

– Debat Kedua: TransTV, Trans7, CNN Indonesia, Kompas TV, dan BTV;

– Debat Ketiga: MNC TV, iNews, RCTI, dan GTV;

– Debat Keempat: SCTV, Indosiar, dan MetroTV;

– Debat Kelima: TVOne, ANTV, Net TV, dan Garuda TV.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow