TANGSELIFE.COM – Video detik-detik Universitas Al-Azhar di Gaza hancur oleh bom militer Israel yang diluncurkan dari serangan udara, kini viral di media sosial.
Militer Israel tampak makin masif lancarkan serangan ke Gaza, bahkan serangan Israel ke Gaza disebut sebagai Genosida di Gaza.
Dilihat dari unggahan akun X @/Timeofgaza pada Minggu, 5 November 2011, terlihat bagaimana gedung-gedung di Universitas Al-Azhar luluh lantah akibat serangan bom dari Israel.
Ledakan dan kepulan asap tampak membumbung tinggi di tengah-tengah gedung perguruan tinggi Islam terbaik di dunia tersebut.
Dikutip dari keterangan Time of Gaza, Universitas Al-Azhar merupakan kampus terakhir yang sebelumnya tersisa di Gaza. Namun, kini telah diluluhlantahkan oleh Israel.
Hingga saat ini, belum diketahui apakah ada korban jiwa akibat serangan pengeboman yang dilakukan Israel ke Universitas Al-Azhar.
Melansir Al-Jazeera, dalam enam hari pertama perang, Israel telah melepaskan 6.000 bom, setara dengan 4.000 ton. Sampai saat ini, dilaporkan bahwa Israel telah mengebom 12.000 kawasan di Gaza.
Menurut PBB, sekitar 45 persen atau sekitar 181.000 rumah warga Palestina telah hancur, memaksa 1,4 juta warga Palestina mengungsi sejak militer Israel mulai membombardir Jalur Gaza pada 8 Oktober.
Selain rumah warga sipil, bangunan yang hancur termasuk 47 Masjid, 3 Gereja, 203 sekolah, dan 80 kantor pemerintah.