TANGSELIFE.COMKebakaran melanda sebuah rumah di Jalan Kebon Kopi, Kelurahan Pondok Betung, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Senin 9 Oktober 2023.

Kebakaran yang dilaporkan terjadi pulu 13.11 itu menghanguskan lebih dari 50 persen bangunan rumah dua lantai tersebut.

Selain itu, satu unit sepeda motor yang sedang terparkir di dalam rumah turut terbakar.

“Kita kirim 3 unit mobil damkar. Yang terbakar bangunannya itu 50 persen. Satu sepeda motor juga terbakar,” kata Komandan Peleton Damkar Tangsel, Imam Muchid.

Api kebakaran akhirnya berhasil dipadamkan tim Damkar pada pukul 14.59 WIB.

Kronologi Kebakaran, Diduga Akibat Charger HP

Sumber api diduga berasal dari korsleting charger handphone (HP) yang terpasang pada stop kontak.

Charger hp tersebut diduga meledak lantaran terlalu panas.

Imam mengatakan awalnya pemilik rumah mendengar adanya suara ledakan dari dalam rumah.

Ketika dicek, didapati stop kontak yang terpasang charger sudah terbakar.

“Kebakaran terjadi diduga karena charger hp yang ada di setop kontak terbakar akibat terlalu panas dan didiamkan saja, sehingga terjadi ledakan dan timbul api,” ujar Imam.

“Ketika kondisi itu, pemilik segera meminta pertolongan dengan memanggil warga dan petugas pemadam kebakaran,” tambahnya.

Setibanya tim Damkar di lokasi, api sudah membesar mengingat kondisi rumah yang mudah terbakar, ditambah sulitnya air di kawasan tersebut.

“Hampir 90 persen rumah sudah hangus terbakar,” ujar Imam.

Tidak ada korban luka atau jiwa dalam peristiwa tersebut.

Namun sayangnya menyisakan kerugian materi yakni satu unit rumah dan sebuah sepeda motor.

“Secara keseluruhan kerugian mencapai Rp100 juta. Dan saat ini kondisi api sudah tertangani dengan status hijau,” pungkas Imam.