TANGSELIFE.COM – Tim Subdit Resmob Polda Metro Jaya menggelar pra-rekonstruksi kasus pembunuhan CADR (31) yang mayatnya ditemukan di Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Kamis (17/7).

Pra-rekonstruksi dilakukan di lokasi penemuan mayat tepatnya di lahan kosong yang berada di tepi jalan HR Rasuna Said, Kelurahan Pondok Jaya.

Tim dari Polda Metro Jaya tiba di lokasi sekira pukul 16.56 WIB. Pelaku pembunuhan yang diketahui bernama Abdul Syukur juga turut dihadirkan dalam pra-rekonstruksi tersebut.

Pelaku tampak mengenakan baju orange dengan kondisi tangan terikat kabel ties berwarna merah.

Pada kaki kiri pelaku juga terdapat lilitan perban putih dengan noda berwarna merah semacam darah

Selama kegiatan pra-rekonstruksi, pihak Kepolisian melontarkan sejumlah pertanyaan mengenai kronologi detail dan bagaimana cara pelaku membunuh korban.

Panit 3 Subdit Resmob Polda Metro Jaya, AKP Fanni Athar Hidayat mengatakan, kegiatan pra-rekonstruksi itu dimaksudkan untuk menelusuri seluruh detail kejadian di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Untuk kegiatan hari ini kami coba buat menelusuri dimana saja dia melakukan tindak pidana pembunuhan ini yang dilakukan oleh tersangka terhadap korban,” kata Fanny di lokasi, Kamis, 17 Juli 2025.

Proses pra-rekonstruksi terpantau kurang lebih hanya berlangsung lima menit atau selesai sekira pukul 17.01 WIB.

Sebelumnya, mayat CADR (31) ditemukan di sebuah lahan kosong di wilayah Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Pondok Aren.

Mayat CADR pertama kali ditemukan oleh warga yang hendak mencari rumput sekira pukul 16.00 WIB pada Selasa (15/7). Saat itu mayat ditemukan dalam kondisi telentang di atas rerumputan dengan ditutup seutas kain sarung.

Kurang dari 1×24 jam atau tepatnya Selasa (15/7) malam sekira pukul 20.58 WIB tim dari Polda Metro Jaya berhasil menangkap pelaku di sebuah rumah kontrakan di jalan Lapangan Bola, RT 01 RW 15, Kelurahan Kranji, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi.

Pihak Kepolisian saat ini masih melakukan serangkaian proses penyelidikan untuk mengetahui motif di balik kejadian tersebut.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Jihan Hoirunisa
Editor
Andre Pradana
Reporter