TANGSELIFE.COMPolres Tangsel mengerahkan 200 personel untuk berjaga di sekitar area kantor KPU dan DPRD Tangsel yang berlokasi di jalan Raya Serpong, Kecamatan Setu, Kamis, 29 Agustus 2024.

Sebab pada hari ini, ada dua acara besar yang diselenggarakan di kedua gedung tersebut, yakni pelantikan anggota DPRD Tangsel terpilih periode 2024-2029 dan pendaftaran hari terakhir Pilkada Tangsel 2024.

“Polres Tangsel akan menyiagakan kurang lebih sebanyak 200 personel untuk mengamankan sekitar area tersebut,” kata Kasie Humas Polres Tangsel, AKP Agil Syahril.

Agil menyebut, pengerahan ratusan personel dilakukan untuk memastikan kedua acara tersebut berjalan secara aman.

Polres Tangsel: Tak Ada Rekayasa Lalu Lintas

Agil menerangkan, hingga saat ini dipastikan tidak ada rekayasa lalu lintas di jalan menuju dan dari jalan Raya Serpong.

Menurutnya rekayasa lalu lintas baru akan diberlakukan melihat situasi dan kondisi di lapangan.

“Polres Tangerang Selatan melaksanakan pengamanan secara terpadu dengan mengedepankan kegiatan pengamanan secara preventif dan humanis,” pungkasnya.

Sekedar informasi, jarak antara gedung KPU Tangsel dan DPRD Tangsel hanya berjarak kurang lebih 300 meter.

Khusus untuk pelantikan Anggota DPRD Tangsel terpilih diprakirakan akan didatangkan oleh banyak tamu undangan sehingga dikhawatirkan akan terjadi penumpukan kendaraan.

Sementara untuk di KPU Tangsel, dua pasangan calon yang sejauh ini dipastikan akan maju dalam kontestasi Pilkada Tangsel akan melakukan pendaftaran pada hari yang sama yaitu Kamis, 29 Agustus 2024.

Berdasarkan informasi yang beredar, pasangan bakal calon Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan akan membawa ribuan massa pendukung untuk mengawal proses pendaftaran ke kantor KPU Tangsel.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Dien
Editor
Andre Pradana
Reporter