TANGSELIFE.COM – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tangerang Moch. Maesyal Rasyid meminta para guru meningkatkan kualitas pendidikan.

Maesyal mengatakan, guru memiliki peranan penting dalam mencerdaskan anak bangsa. Tak heran, kata Maesyal, guru disebut sebagai pahlawan tanpa tanda jasa.

Maesyal meminta kualitas pendidikan di Kabupaten Tangerang itu ditingkatkan kepada Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan Persatuan Guru Madrasah Indonesia (PGMI) Pagedangan saat halal bihalal, Selasa, 23 April 2024.

“Para guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa yang berjasa besar membangun generasi muda bangsa,” kata Maesyal.

Maesyal berharap, momen halal bihalal tersebut dapat dimanfaatkan sebagai wadah silaturahmi untuk saling memotivasi meningkatkan pendidikan berkualitas.

“Kegiatan ini semoga dapat memberikan motivasi dan semangat baru bagi para guru menjalani tugasnya sebagai pendidik,” ungkap Maesyal.

Di tempat yang sama, Ketua PGRI Pagedangan Enoh Maulina berharap, agar Pemerintah Kabupaten Tangerang terus mendukung dan memperhatikan para guru dalam meningkatkan kualitas pendidikan.

“Kami berharao agar terus didukung dalam meningkatkan kualitas pendidikan,” ungkapnya.

Intan
Editor
Intan
Reporter