TANGSELIFE.COM- Bruno Fernandes resmi ditunjuk sebagai kapten Manchester United (MU) oleh pelatih Erik ten Hag.

Keputusan itu dilakukan setelah Harry Maguire dicopot dari jabatan  kapten klub Liga Premier Inggris itu beberapa hari lalu.

Sebelumnya, Bruno Fernandes telah beberapa kali memegang ban kapten dalam sejumlah pertandingan klub sepakbola berjuluk Setan Merah tersebut.

Tapi akhirnya, Bruno ditetapkan oleh Erik ten Hag akan memimpin tim sepakbola asal Kota Manchester Inggris itu secara permanen atau kapten utama.

Pengangkatan dirinya sebagai kapten jadi momen penting bagi Bruno Fernandes yang merupakan salah satu pemain favorit penggemar MU tersebut.

Bruno yang berusia 28 tahun telah menorehkan prestasi yang cukup luar biasa sejak bergabung dengan MU.

Kehadiran pemain asal Portugal itu di lapangan selalu memberikan dampak besar pada performa tim dan membantu meraih sejumlah kemenangan.

Sebagai kapten baru MU, tentu saja Bruno memiliki tanggung jawab besar untuk memimpin tim meraih kesuksesan pada musim depan.

Para fans MU tak sabar melihat bagaimana Bruno akan memimpin Red Devil menuju kemenangan dan meraih gelar juara.

Bruno Fernandes akan memulai kiprahnya sebagai kapten MU definitif dalam pertandingan persahabatan melawan Arsenal pada Minggu 23 Juli 2023.

Berikut Sosok Bruno Fernandes Kapten Manchester United yang Baru

  • Nama Lengkap : Bruno Miguel Borges Fernandes
  • Kewarganegaraan : Portugal
  • Tanggal Lahir : 8 September 1994
  • Tempat kelahiran : Maia, Portugal
  • Usia : 28 Tahun
  • Tinggi Badan : 179 centimeter (cm)
  • Istri : Ana Pinho
  • Menikah : Tahun 2015
  • Anak : Matilde Fernandes dan Goncalo Fernandes

Karier Sepakbola Bruno Fernandes di Manchester United

  • Posisi: Gelandang dan gelandang serang
  • Bergabung: 29 Januari 2020
  • Kontrak berakhir: 30 Juni 2026
  • Pilihan kontrak: Opsi untuk satu tahun lagi
  • Perpanjangan terakhir: 1 April 2022

Perjalanan Karier Sepakbola Bruno Fernandes

  1. FC Novara Calcio (kasta kedua Liga Italia) 2012-2013 
  2. Udinese Calcio (Liga Italia) 2013-2014
  3. UC Sampdoria (Liga Italia) berstatus pinjaman 2015-2016
  4. Sporting Lisbon (Liga Portugal) 2017-2019 dengan transfer 7,5 juta euro atau Rp120 miliar.
  5. Manchester United (Premiere League) 2019-2020 dengan transfer 55 juta euro atau Rp 955 miliar.