TANGSELIFE.COM – Timnas Indonesia akan mengadapi Bahrain dalam lanjutan pertandingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Selasa, 25 Maret 2025.
Simak jadwal lengkap serta link streaming Timnas Indonesia vs Bahrain, baik secara gratis maupun berbayar.
Saat ini, Timnas Indonesia telah memainkan tujuh laga di Grup C dan berada di peringkat keempat klasemen sementara dengan koleksi enam poin.
Poin tersebut diperoleh dari satu kemenangan, tiga hasil imbang, dan tiga kekalahan.
Satu-satunya kemenangan skuad Garuda diraih ketika menundukkan Arab Saudi dengan skor 2-0 pada 19 November 2024 lalu.
Sementara itu, Bahrain menempati posisi kelima Grup C dengan perolehan poin yang sama, yakni enam poin dari tujuh pertandingan yang telah dimainkan.
Indonesia memasuki laga ini dengan tren kurang baik setelah mengalami kekalahan telak 1-5 dari Australia pada pertandingan sebelumnya.
Hasil tersebut menjadi awal yang kurang mengesankan bagi Patrick Kluivert sebagai pelatih baru Timnas Indonesia.
Di sisi lain, Bahrain juga mengalami kekalahan 0-2 saat bertandang ke markas Jepang.
Dengan kondisi tersebut, kedua tim dipastikan akan berjuang maksimal dalam pertandingan ini demi menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain
Laga antara Indonesia vs Bahrain akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada Selasa, 25 Maret 2025.
Kick-off dijadwalkan pukul 20.45 WIB atau 21.45 WITA.
Link Streaming Timnas Indonesia vs Bahrain Gratis
Bagi yang ingin menyaksikan pertandingan ini secara gratis, bisa mengakses siaran langsung di saluran televisi digital RCTI.
Meskipun laga dimulai pukul 20.45 WIB, siaran Kualifikasi Piala Dunia 2026 di RCTI tayang pukul 18.15 WIB.
Untuk menyaksikan melalui televisi digital, tak diperlukan biaya langganan, tapi pastikan perangkat TV sudah mendukung modulasi digital.
Jika tak memiliki televisi dengan fitur tersebut, maka siara langsung pertandingan tak bisa diakses secara gratis.
Cara Menonton Timnas Indonesia vs Bahrain Berbayar
Bagi yang tak memiliki televisi, pertandingan ini juga bisa disaksikan secara live melalui platform RCTI+ dan Vision Plus menggunakan HP, Laptop, komputer, dan perangkat lainnya.
Untuk mengakses layanan streaming, pengguna perlu berlangganan paket mulai dari Rp15.000 per bulan untuk paket basic atau Rp25.000 per bulan untuk paket premium.
Panduan menonton link streaming Timnas Indonesia vs Bahrain:
- Unduh aplikasi RCTI+ atau Vision Plus melalui perangkat Anda
- Login dengan akun yang telah terdaftar atau lakukan registrasi jika belum memiliki akun
- Setelah masuk, cari pertandingan Indonesia vs Bahrain dalam aplikasi
- Klik ‘Tonton’ dan Anda akan langsung diarahkan ke halaman streaming saat pertandingan dimulai.



