TANGSELIFE.COM – Persita Tangerang memasang target kemenangan jelang pertandingan lawan Arema FC.
Tak tanggung, Persita Tangerang menargetkan tiga poin atas Arema FC pada laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 itu.
Pertandingan Persita Tangerang VS Arema FC pada pekan ke-12 BRI Liga 1 2023/2024 akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Sabtu 16 September 2023.
Persita Tangerang Targetkan 3 Poin Atas Arema FC, Divaldo Alves Beri Respon
Saat ini, Persita Tangerang berada di posisi 15 klasemen sementara, dengan capaian sepuluh angka dari sebelas laga.
Sementara, Arema FC berada di peringkat ke-16 dan mengoleksi sembilan poin dari sebelas laga.
Pelatih baru Persita, Divaldo Alves, mengatakan target tim Pendekar Cisadane pada laga kontra Arema FC adalah kemenangan.
“Ini merupakan pertandingan bagus untuk kami. Saat ini, kami sedang beradaptasi dengan taktik baru.”
“Namun, yang terpenting saat ini adalah masalah mental,” ucap Divaldo Alves.
Divaldo mengatakan bahwa kemenangan atas Arema FC dapat jadi kunci kebangkitan Persita yang terseok belakangan ini.
“Kemenangan pada pertandingan ini tentu akan meningkatkan kondisi mental tim.”
“Mudah-mudahan kami bisa dapat hasil positif pada laga ini,” kata pelatih asal Portugal itu.
Sebelumnya, Persita resmi menunjuk Divaldo Alves sebagai pelatih baru untuk musim kompetisi BRI Liga 1 2023/2024, menggantikan pelatih sebelumnya, Luis Duran.
Manajer tim Persita, I Nyoman Suryanthara, berharap Divaldo Alves dapat mengangkat mental Pendekar Cisadane di pertandingan berikutnya.
“Dengan bangga kami umumkan secara resmi bahwa Divaldo Alves sebagai pelatih kepala Persita,” ungkap I Nyoman Suryanthara.
“Setelah berdiskusi dengan beberapa kandidat lain, kami menilai bahwa Divaldo Alves adalah opsi terbaik untuk Persita dalam mencapai target klub pada musim ini,” terang I Nyoman.
Pemegang Lisensi Pro UEFA itu juga diharapkan dapat mengangkat mental para pemain Persita di pertandingan berikutnya.
“Selain itu kami berharap kedatangan beliau bisa mengangkat mental para pemain di pertandingan berikutnya,” tandas I Nyoman.