TANGSELIFE.COM – Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto akan mengusulkan nama Letjen (Purn) Doni Monardo tercatat sebagai pahlawan nasional.

Mantan Kepala BNPB Letjen (Purn) Doni Monardo, diketahui tutup usia setelah berjuang melawan sakit yang dialaminya.

“Akan kita usulan itu, nanti kan ada aturannya yang harus dilalui. Di bidang personel nanti kita akan mengusulkan,” ujar Panglima TNI Agus Subiyanto seusai pemakaman Doni Monardo, Senin 4 Desember 2023.

Lebih lanjut Agus mengatakan, sebelum nantinya akan mengusulkan, akan dilakukan terlebih dahulu pemenuhan kriteria.

Selain itu, Panglima TNI juga mengatakan tidak menutup kemungkinan nama Letjen (Purn) Doni Monardo diabadikan di sejumlah fasilitas di Mako Kopassus.

“Nanti ada kriteria yang diatur bidang personel yang mengatur nanti akan kita jelaskan kalau sudah final,” ungkapnya.

“Beberapa gedung di Mako Kopassus dari pahlawan yang pernah berjuang membela nusa dan bangsa,” tambah Agus.

Seperti diketahui, Letjen TNI Purn Doni Monardo meninggal dunia sore kemarin. Doni Monardo tutup usia pukul 17.35 WIB, Minggu 3 Desember 2023.

Jenazah Letjen TNI Purn Doni Monardo dibawa dari Rumah Sakit Siloam, Semanggi Jakarta, ke rumah duka di Lengkong Karya, Kecamatan Serpong Utara, Tangerang Selatan, pukul 21.00 WIB malam.

Jenazah Doni Monardo lalu disemayamkan di Mako Kopassus Cijantung, Jakarta Timur dan dimakamkan di TMP Kalibata.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Sopiyan
Editor