TANGSELIFE.COM – Warga Tangerang Selatan dan sekitarnya dibuat heboh dengan aksi ibu-ibu yang marah minta sedekah paksa di rumah warga di Perumahan Ciputat Baru.

Ibu-ibu yang meminta sedekah itu terlihat berpakaian rapi, sehat, dan membawa sejumlah tas.

Menurut informasi yang dibagikan oleh Instagram @wargatangsel, kejadian ini terjadi pada 3 Januari 2024 sekitar pukul 10.00 WIB di Perumahan Ciputat Baru RT 05/RW 08.

“Seorang ibu marah-marah dan meminta uang. Uang tersebut infonya untuk sedekah,” tulis salah seorang warga Ciputat yang tinggal di kawasan perumahan tersebut.

Aksinya saat minta sedekah paksa itu diabadikan oleh salah seorang penghuni di perumahan Ciputat baru.

Warga tersebut merasa geram dengan sikap ibu-ibu yang marah-marah meminta sedekah secara paksa.

Terlebih, ibu-ibu tersebut masih terlihat sehat, berpakaian rapi, dan membawa sejumlah tas dengan kondisi yang terbilang layak.

Atas sikap yang kurang mengenakan tersebut, terjadi aksi adu mulut antara warga perumahan dengan ibu-ibu pelaku sedekah paksa.

Saat ditanya mengenai uang bantuan sedekahnya untuk siapa, ibu-ibu itu menjawab dengan lantang bahwa uangnya untuk dirinya sendiri.

“Kan saya dibikin orang hidup di jalanan, saya harus lawan orang yang bikin hidup saya di jalanan,” kata ibu-ibu tersebut dengan nada tinggi.

Mengaku berasal dari Bandung, ternyata ibu-ibu ini sudah melakukan aksi sedekah paksa di sejumlah daerah mulai dari Sumatra sampai Jawa.

Sehari-harinya ibu-ibu tersebut tinggal di sejumlah tempat umum, seperti di masjid, musala, di jalanan, hingga di pasar.

Selain meminta sedekah dengan cara memaksa, ibu-ibu ini sangat tak suka saat dirinya direkam oleh penghuni perumahan.

Bahkan, ia menyebut orang-orang yang kerap merekamnya dianggap sebagai musuhnya sendiri.

“Emang saya nggak tahu siapa yang suka ngerekam-rekam begini? Musuh saya sendiri. Kalau sudah angel, sudah macam-macam tingkahnya itu setan. Musuh saya mencari-cari persoalan,” kata ibu-ibu tersebut.

sedekah paksa di perumahan ciputat baru

Setelah melalui perdebatan panjang, sang ibu-ibu meminta sedekah paksa di rumah warga lain yang terletak di seberang rumah sebelumnya.

Pada momen tersebut ia nampak kembali marah karena sang pemilik rumah tak memberikan sedekah kepada ibu-ibu tersebut.

“Masa orang tua seperti itu, tanggal muda, sudah sepuh. Nah itu kan saya dibilang maksa-maksa marah-marah ya karena dipancing seperti itu,” ucap ibu-ibu tersebut.

Tak mendapat sedekah dari dua rumah, ia pun bergegas pergi meninggalkan perumahan sambil tetap mengungkapkan kekesalannya lantaran tak mendapat uang sepeser pun.

Bukan Hanya Sekali, Ibu-Ibu Pelaku Sedekah Paksa Sering Viral di Sejumlah Daerah

sedekah paksa di perumahan ciputat baru

Aksi ibu-ibu tersebut menuai beragam reaksi dari sejumlah netizen yang menyaksikannya.

Dari beberapa kolom komentar menyebut bahwa ibu-ibu ini sudah sering melakukan sedekah paksa di sejumlah daerah, seperti Cikarang, Bandung, sampai Bekasi.

Momen ketika ia meminta sedekah di Bekasi sempat viral di TikTok.

Dengan pola minta-minta yang sama, ia kerap ngamuk ketika warga tak mau memberinya sedekah.

“Saya cuma tanya kenapa di sini nggak ada yang mau bersedekah, kenapa?” tanya ibu-ibu tersebut.

Lantas, warga Bekasi tersebut menjawab kalau memberi sedekah itu seikhlasnya.

“Sedekah itu terserah kami bu,” kata warga tersebut mencoba sabar.

Sang ibu-ibu kembali berbicara dengan nada tinggi dengan menegaskan bahwa sesama manusia harus menolong orang yang sedang kesusahan.

Meskipun sudah meresahkan sejumlah warga, sampai saat ini ibu-ibu tersebut belum mendapatkan penanganan khusus dari pihak terkait.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow