TANGSELIFE.COM – Dalam rangka kemeriahan Chinese New Year 2024, Broadway The Flavor Bliss Alam Sutera menggelar sejumlah pertunjukan seru selama bulan Februari.
“Hi, Blissers! Meriahkan Chinese New Year 2024 Year of The Dragon bersama Broadway The Flavor Bliss Alam Sutera!” tulis informasi tersebut di Instagram resmi The Flavor Bliss.
Dalam kemeriahan Tahun Baru Imlek 2024 ini, pusat hiburan di Tangerang tersebut bakal menampilkan pertunjukan seru seperti Barongsai, Liong, serta Traditional Chinese Dance spesial yang akan membuat momen perayaan Imlek semakin meriah.
Para pengunjung juga berkesempatan mendapat Lucky Angpao dengan cara menukarkan struk belanja di Information Center dan raih hadiah mulai dari Merchandise Spesial sampai voucher belanja.
Undian Lucky Angpao ini telah berlangsung sejak 22 Januari 2024 dan berakhir pada 11 Februari 2024 mendatang.
Nah, bagi kamu yang ingin menyaksikan pertunjukan barongsai, liong, dan traditional Chinese dance, simak jadwalnya di bawah ini agar tak ketinggalan penampilan mereka.
Jadwal Pertunjukan di The Flavor Bliss saat Tahun Baru Imlek 2024
3 Februari 2024
- Penampilan Liong: 16.30 – 18.00 WIB
Rute: Plaza – Depan GS – Broadway dari Blok D, Ring O dan Blok A
- Penampilan Tarian Chinese New Year: 18.30 & 20.00 WIB
Lokasi: Broadway Stage
9 Februari 2024
- Penampilan Liong & Barongsai: 18.30 WIB
Rute: Plaza – Tenant Depan – Masuk Broadway lewat Blok A
10 Februari 2024
- Penampilan Liong & Barongsai: 16.30 – 18.00 WIB
Rute: Plaza – Tenant Depan – Masuk Broadway lewat Blok A
- Penampilan Tarian Chinese New Year: 18.30 & 20.00 WIB
11 Februari 2024
- Penampilan Liong & Barongsai: 16.30 – 18.00 WIB
Rute : Plaza – Tenant Depan – Masuk Broadway lewat Blok A
18 Februari 2024
- Tournament Bayblad:11.00 – 18.00 WIB
Lokasi: Broadway Alley
Catat jadwalnya dan ajak semua keluarga, teman, untuk merayakan momen spesial bersama di The Flavor Bliss, ya!
Untuk informasi lebih lanjut kamu bisa langsung melihat update terbaru melalui Instagram @flavorbliss.