TANGSELIFE.COM – Pemerintah Arab Saudi telah menetapkan Hari Idul Adha 1 Zulhijah 1445 H jatuh pada Minggu 16 Juni 2024.

Dengan demikian, jadwal puasa Arafah di Arab Saudi akan ditunaikan pada hari Sabtu 15 Juni 2024.

Penetapan Hari Idul Adha dan puasa Arafah di Arab Saudi disampaikan Mahkamah Agung Kerajaan usai menerima laporan pengamatan hilal pada Kamis 6 Juni 2024.

Adapun berdasarkan pantauan hilal di Arab Saudi, awal bulan Zulhijah atau 1 Zulhijah 1445 H jatuh pada hari ini, Jumat 7 Juni 2024.

“Hari Arafah jatuh pada hari Sabtu, 15 Juni, sedangkan Minggu, 16 Juni merupakan hari pertama Idul Adha,” bunyi keterangan Mahkamah Agung Kerajaan.

Jadwal Puasa Arafah di Indonesia, Kapan?

Berbeda dengan di Arab Saudi, penetapan Idul Adha 2024 dan jadwal puasa Arafah di Indonesia baru akan diketahui hari ini, Jumat 7 Juni 2024.

Sebab, Kementerian Agama (Kemenag RI) baru akan menggelar sidang isbat penentuan awal Zulhijah 1445 H hari ini yang bertepatan dengan 29 Zulkaidah 1445 H.

Sidang isbat penetapan 1 Zulhijah 1445 H di Indonesia akan diselenggarakan secara bertahap di Auditorium Kemenag, MH Thamrin, Jakarta.

Berikut jadwal sidang isbat pada hari ini:

– Seminar Posisi Hilal pukul 16.00 WIB

Seminar ini terbuka untuk umum dan dapat disaksikan melalui live streaming di saluran YouTube Kemenag Bimas Islam TV.

– Sidang Isbat pukul 18.15 WIB

Sidang isbat digelar secara tertutup.

– Konferensi Pers pukul 19.05 WIB

Konferensi pers dapat disaksikan melalui live streaming di kanal YouTube Kemenag RI dan saluran televisi lainnya.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Dien
Reporter