TANGSELIFE.COM – Jagat maya digegerkan dengan hadirnya joki Strava yang menawarkan jasa untuk meningkatkan catatan olahraga di aplikasi tersebut tanpa harus melakukannya sendiri.

Pada dasarnya, Strava digunakan sebagai salah satu platform pencatat data aktivitas fisik, mulai dari rute, kecepatan, hingga waktu tempuh.

Akhir-akhir ini, netizen yang terobsesi kerap memamerkan hasil pencatatan Strava yang berisi detail rute, kecepatan, hingga waktu tempuh yang tinggi untuk memperoleh validasi dari sosial.

Karena hal itu, joki Strava mulai menjamur sebagai solusi bagi mereka yang malas lari tapi tetap butuh validasi.

Joki Strava ini pertama kali tersebar dan viral melalui platform X. Sang penyedia jasa menyesuaikan harga joki tersebut dengan pace, kilometer, dan waktu tempuh.

“Aku buka joki Strava ya, harga menyesuaikan pace, kilometer, dan waktu tempuh. Boleh DM aku ya,” ungkap salah satu penyedia jasa Strava di platform X.

Uniknya, peminat joki Strava tak hanya bisa meminta detail tentang catatan kebugaran, tapi bisa juga request menggambar di atas peta.

Viralnya jasa olahraga ini menuai berbagai respons dari netizen, terutama bagi mereka yang kerap melakukan olahraga lari.

Beberapa orang menilai, joki Strava merusak esensi lari yang belakangan ini sedang diganderungi oleh banyak orang.

“Jasa sewa iPhone mungkin buat ngincer kameranya untuk konser, masih okelah. Kemarenan ada jasa sewa lanyard BUMN, sekarang jasa joki Strava. Ampun dah berat bener hidup di sosial media,” ungkap salah satu akun X.

“Setelah dengar jasa sewa iPhone sama jasa joki Strava, gue baru tau juga ada yang mau belu kantong bekas belanja tas mewah seharga Rp200 ribu buat dipajang di media sosial,” sahut netizen lain.

Apa itu Strava?

Strava adalah aplikasi populer untuk pelacakan kebugaran dan aktivitas olahraga yang dimanfaatkan oleh jutaan orang di seluruh dunia.

Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk melacak berbagai jenis aktivitas fisik, seperti berlari, bersepeda, berenang, hiking, dan masih banyak lagi.

Strava yang memiliki arti ‘berusaha’ dalam bahasa Swedia menjadi wadah komunitas bagi para atlet.

Walaupun jumlah pengguna Strava lebih kecil dibandingkan jejaring sosial lainnya, tapi platform ini mampu bersaing dengan platform kebugaran lainnya.

Strava sepenuhnya fokus pada atlet, menawarkan analisis performa dan pelacakan latihan yang detail.

Aplikasi ini juga digunakan oleh semua atlet, terlepas dari perangkat yang mereka gunakan untuk menangkap data olahraganya.

Umumnya, aplikasi kebugaran ini sangat populer di kalangan pelari dan pesepeda, meskipun bisa juga digunakan untuk aktivitas lain, seperti hiking dan yoga.

Strava unggul dalam menganalisis performa dan menyediakan perbandingan menarik untuk rute yang dilintasi, sehingga cukup bermanfaat bagi pelari dan pesepeda.

Fitur-fitur Strava

Berikut ini sejumlah fitur di Strava yang bisa dimanfaatkan penggunanya:

Umpan aktivitas: Beranda pada Strava akan menampilkan kiriman aktivitas orang yang diikuti pengguna, serta aktivitas pemilik akun.

Aktivitas ini bisa direkam di Strava atau ditambahkan secara manual. Penggunanya bisa mengomentari aktivitas, memberikan pujian, hingga berbagi postingan.

Grup: Fitur ini mencakup tantangan dan pencarian klub. Tantangan memotivasi penggunanya dengan target tertentu dan hadiah, sementara klub memungkinkan pengguna menemukan dan bergabung dengan komunitas tertentu yang memiliki minat sama.

Pemetaan dan rute: Aplikasi ini punya peta yang dibuat khusus dan memungkinkan penggunanya membuat rute sesuai keinginan. Pengguna bisa membuat rute berbasis preferensi dan menjelajahi tempat baru dengan mudah.

Segmen: Segmen merupakan bagian dari rute yang memungkinkan pengguna membandingkan performa dengan upaya sebelumnya dan pengguna lain.

Fitur ini cukup menarik karena memberikan pandangan mendalam tentang performa penggunanya

Data dan analisis:Aplikasi ini juga menyediakan analisis data mendalam dari aktivitas yang dicatat. Data ini meliputi detak jantuh, kecepatan, jarak, dan perubahan ketinggian, dan daya.

Strava juga memantau kemajuan kebugaran pengguna dari waktu ke waktu.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Dwi Oktaviani
Editor
Dwi Oktaviani
Reporter