TANGSELIFE.COM– Manchester United (MU) gagal memastikan kemenangan dalam pertadingan perempat final Liga Eropa saat bersua Sevilla  Jumat (14/4) dini hari WIB.

Gol yang dicetak Harry Maguire pada menit 90+2 memastikan MU gagal menang saat menjamu di Stadion Old Trafford.

Sebenarnya, MU sempat unggul 2-0 dalam pertandingan tersebut. Namun, kedudukan menjadi 2-2 akibat ada dua gol bunuh diri.

Akibatnya, pertandingan Manchester United vs Sevilla itu berakhir imbang dengan skor akhir 2-2. MU sesungguhnya telah unggul lebih dulu lewat dua gol yang dicetak Marcel Sabitzer. 

Namun, pasukan Setan Merah ini gagal menang akibat dua gol bunuh diri yang membuat pertandingan itu berakhir imbang.

Liga Eropa Babak Pertama

Saat pluit babak pertama dibunyikan, permainan cepat dan terbuka diperagakan kedua tim. Namun, MU jadi tim yang lebih jeli dalam memaksimalkan permainan terbuka tersebut.

Sevilla yang kerap menyerang dengan banyak pemain dan melakukan high press membuat lini belakang mereka rentan dapat serangan balik. 

Maka, para punggawa MU mengandalkan serangan balik yang cepat dan umpan-umpan bola untuk mengincar celah menceploskan bola ke gawang lawan. 

Serangan balik yang cepat itu membuahkan dua gol bagi MU. Dua gol itu dilesatkan  oleh Marcel Sabitzer (15′, 21′). 

Berupaya meneyerang balik, Sevilla nyaris menyamakan kedudukan di menit ke-45+2. Sundulan Tanguy Nianzou dari jarak dekat masih bisa dihalau dengan sigap oleh De Gea. 

Jalannya Pertandingan Babak Kedua

Peluang emas untuk mencetak lebih dari empat gol di laga ini sebenarnya bisa dilakukan pasukan red devil tersebut. 

Tapi, peluang itu terbuang sia-sia ini. Bahkan, menjadi bumerang jelang akhir laga. Antony hampir mencetak gol ketiga MU pada menit ke-47 tapi gagal karena tendangannya melambung. 

Hal yang sama juga terjadi pada menit ke-61 saat sepakan Antony melambung jau dari mistar gawang. Akhirnya, gol 

Mengejar ketertinggalan, Sevilla bermain lebih ngotot menyerang gawang lawan. Saat itu, sejumlah pemain MU sering ceroboh, beberapa kali Sevilla hampir menciptakan peluang berbahaya.

Buntutnya pada menit ke-84, para pemain Sevilla memperkecil kedudukan. Jesus Navas menerima umpan lambung dengan satu sentuhan. 

Maksudnya Jesus Navas ingin memberi umpan silang kepada temannya, tapi Malacia menghalaunya. Akibatnya, bola malah masuk ke gawang sendiri. Ini menjadi gol bunuh diri pertama. 

Gol bunuh diri kedua kembeli terjadi pada menit ke90+2. Sundulan dari En-Nesyri mengenai kepala Harry Maguire, lalu berubah arah dan masuk ke gawang. 

Alhasil, pertandingan Manchester United vs Sevilla berakhir dengan kedudukan 2-2. 

Komposisi Pemain

Manchester United: 

David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane (Harry Maguire 46′), Lisandro Martinez, Tyrell Malacia; Casemiro, Marcel Sabitzer; Antony (Facundo Pellistri 81′), Bruno Fernandes (c) (Christian Eriksen 62′), Jadon Sancho (Anthony Elanga 62′); Anthony Martial (Wout Weghorst 62′).

Pelatih: Erik ten Hag

Sevilla 

Bono; Gonzalo Montiel (Alejandro Gomez 90′), Tanguy Nianzou (Suso 73′), Marcao, Marcos Acuna; Fernando, Nemanja Gudelj; Lucas Ocampos, Ivan Rakitic (c), Oliver Torres (Jesus Navas 46′); Erik Lamela (Youssef En-Nesyri 66′).

Pelatih: Jose Luis Mendilibar

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow