TANGSELIFE.COM – SM Entertainment resmi mengumumkan kasus Taeil NCT terkait dugaan kejahatan seksual pada 28 Agustus 2024.

Imbas kasus dugaan kejahatan seksual yang dilakukan Taeil, kegiatan member NCT otomatis jadi terhambat.

Kasus Taeil NCT terkait dugaan kejahatan seksual telah berjalan 1 bulan dan tengah dalam penyidikan pihak kepolisian.

Kendati demikian, SM Entertainment sebelumnya masih menutup rapat kasus tersebut.

Namun setelah Taeil mengaku, pihak agensi langsung memberikan pernyataan dan mengeluarkan pemilik nama Moon Tae-il itu dari agensi dan NCT.

Kronologis Kasus Taeil NCT

Berikut kronologis kasus Tael NCT yang saat ini tengah jadi sorotan publik:

– Taeil NCT pasang hidden camera

Idol 30 tahun itu diketahui memasang hidden camera alias kamera tersembunyi di rumah hingga kamar mandi korban.

Dengan demikian, gerak-gerik korban bisa dengan leluasa dipantau oleh Taeil.

Mirisnya, rekaman hidden cam tersebut dijadikan koleksi pribadi Taeil.

Aksinya ini sudah dilakukan Taeil selama 6 tahun.

– Ponsel korban disadap

Tak hanya memasang kamera tersembunyi, Taeil bahkan menyadap ponsel korban, sehingga semua informasi masuk ke padanya.

– Proses penyidikan

Saat ini, pihak kepolisian tengah menyelidiki kemungkinan Taeil memiliki video lain selain rekaman hidden cam.

– Taeil didepak SM Entertainment

Taeil secara resmi didepak SM Entertainment, yang juga telah merilis pernyataan resmi.

“Ini SM Entertainment. Kami baru-baru ini mengonfirmasi bahwa Taeil telah terlibat dalam kasus pidana terkait dengan pelanggaran seksual,” bunyi pernyataan agensi.

“Setelah memverifikasi fakta terkait masalah ini dan menyadari keseriusan situasi, kami telah memutuskan bahwa Taeil tidak dapat lagi melanjutkan aktivitasnya bersama tim dan telah memutuskan untuk mengeluarkannya dari grup setelah berdiskusi dengannya,” lanjut SM Entertainment.

“Saat ini, Taeil dengan tulus bekerja sama dengan penyelidikan polisi, dan kami akan membuat pernyataan lebih lanjut tergantung pada kemajuan penyelidikan.”

“Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya atas kekhawatiran dan masalah yang ditimbulkan pada artis kami,” pungkas SM Entertainment.

Usai kasus tersebut terkuak, para member NCT diketahui mulai unfollow akun Instagram Taeil.

Lebih lanjut, Kantor Polisi Seoul Bangbae juga telah menyampaikan komentar terkait dugaan kejahatan seksual Taeil.

Dalam pernyataannya, Kantor Polisi Seoul Bangbae mengonfirmasi bahwa penyelidikan dugaan potensi kejahatan seksual yang melibatkan Taeil tengah ditelusuri.

“Penyelidikan ini tidak terkait dengan penyelidikan kejahatan seksual terhadap anak di bawah umur berjenis kelamin sama (dengannya),” kata perwakilan Kantor Polisi Bangbae.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Dien
Reporter