TANGSELIFE.COM – Tangsel Space, podcast live pertama di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berjalan seru di Berselasa Coffe and Eatery Bintaro, Jumat, 30 Agustus 2024.
Tangsel Space perdana itu dibuka dengan cerita pasangan musisi Endah N Rhesa yang tinggal di Pamulang, Tangsel.
Diketahui, Tangsel Space ini merupakan pelopor aktivitas podcast live dan konser musik yang bisa dinikmati sambil menyeruput kopi di tempat nongkrong hits di Tangsel.
Endah N Rhesa, yang dikenal dengan gaya musik akustik yang khas, tampil memikat menyapa warga Tangsel dengan cerita dan lantunan melodi yang dibawakan.
Dalam sesi interaktif, mereka berbagi cerita inspiratif tentang perjalanan musik mereka dan bagaimana mereka menggabungkan kreativitas dengan kehidupan sehari-hari.
Lihat postingan ini di Instagram
Endah N Rhesa mengapresiasi gelaran Tangsel Space yang diinisiasi anak muda di Tangsel itu.
“Bagus banget karena ini jadi ada semacam ada diskusi. Biasanya kita tuh kalau diundang pasti cuma mengajak gitu dan segala macem. Tapi ini kemudian ada bentuk diskusi, ada bentuk perpikiran, dan ada hal-hal yang kayaknya juga ada apresiasinya terhadap musik kami juga, karya kami gitu. Mudah-mudahan akan langgeng terus acara ini,” kata Endah N Rhesa mengapresiasi.
Endah N Rhesa berharap, even seperti Tangsel Space semakin banyak digelar diberbagi titik dan melibatkan masyarakat serta warna berbeda disetiap titik even.
“Setiap acara kan pasti punya circle-nya sendiri gitu ya. Kayak ada komunitasnya sendiri, ada teman-temannya sendiri. Kalau semakin banyak dan akhirnya itu semakin inklusif, jadi akan semakin meriah tuh,” harapnya.
“Ada suara-suara, atau ada bunyi-bunyi, atau ada pertunjukan-pertunjukan yang dari berbagai macam warna. Jadi orang yang ingin datang menikmati juga jadi punya banyak pilihan. Mau datang ke yang mana gitu. Karena jadi banyak hiburan juga, tapi juga ada sarana untuk bisa melimpahkan atau bisa bertukar pikiran juga,” papar pelantun lagu ‘Pulang ke Pamulang’ itu. (Muhammad Rafi Azhar/MG UMJ/VYH)