TANGSELIFE.COM – Cara bayar pajak motor online bisa dilakukan dari mana saja dan terbilang mudah, cukup memakai ponsel.

Bayar pajak motor secara online bisa dilakukan jika ingin menghindari pungutan liar alias pungli atau calo.

Selain itu, membayar pajak motor online sekaligus membantu pemilik kendaraan bermotor agar tepat waktu bayar pajak, sehingga tidak terkena denda keterlambatan.

Sebab selama ini masih ada sebagian orang yang dengan sengaja atau tidak sengaja lalai untuk pembayaran pajak kendaraan.

Banyak faktor yang menjadi alasan, misalnya terkendala jarak tempuh untuk membayar pajak, si pemilik kendaraan sedang di luar kota, dan alasan-alasan lainnya.

Oleh karena itu, pembayaran pajak kendaraan secara online tentu akan sangat membantu dan memudahkan para pemilik kendaraan.

Lantas, bagaimana cara bayar pajak motor online?

Simak artikel ini selengkapnya.

Cara Bayar Pajak Motor Online

Sebelum bayar pajak motor online, ada sejumlah kelengkapan yang harus dipersiapkan, antara lain:

– Kartu Tanda Penduduk elektronik atau e-KTp;

– Surat Tanda Kendaraan Bermotor (STNK);

– Alamat email; dan

– Nomor telepon.

Selanjutnya, ikuti tahapan cara bayar pajak motor secara online sebagai berikut:

– Unduh aplikasi SIGNAL di Google Play Store atau App Store;

– Daftar akun di aplikasi SIGNAL;

– Masukkan data pribadi seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK), nama sesuai e-KTP, alamat email, nomor ponsel, serta kata sandi/password;

– Unggah foto e-KTP;

– Verifikasi biometric wajah dengan melakukan swafoto;

– Masukkan nomor OTP yang dikirimkan via SMS;

– Cek email verifikasi pada alamat email yang didaftarkan; kemudian klik ‘verifikasi ulang’;

– Pilih menu tambah data kendaraan bermotor;

– Pilih jenis kendaraan;

– Masukkan nomor registrasi kendaraan bermotor;

– Masukkan 5 digit terakhir nomor rangka

– Setelah berhasil mendaftarkan kendaraan di aplikasi SIGNAL, pemilik kendaraan akan mendapatkan notifikasi untuk melanjutkan pembayaran.

– Generate kode bayar. Kode bayar ini hanya berlaku dalam 2 jam. Jika tidak dibayarkan, maka kode ini akan hangus dan harus mengulang proses pengesahan;

– Pilih salah satu bank untuk pembayaran, klik ‘Lanjut’;

– Tampilkan cara pembayaran, klik ‘Lanjut’;

– Lanjutkan pembayaran dengan cara transfer atau langsung datang ke teller bank;

– Setiap transaksi melalui aplikasi SIGNAL akan dikenakan biaya Rp 10.000;

– Tracking pengiriman bukti bayar pajak dapat dilakukan dengan input nomor resi pengiriman yang didapatkan dari aplikasi.

– Setelah pembayaran berhasil, aplikasi akan mengirimkan bukti pengesahan STNK dan Tanda Bukti Pelunasan Kewajiban Pembayaran (TBPKP);

– Bukti pembayaran fisik akan dikirim dalam 1-3 hari kerja setelah pembayaran terverifikasi oleh bank;

– Pengambilan bukti bayar pajak dapat dikirim via PT Pos atau diambil di Samsat.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Dien
Reporter