TANGSELIFE.COM – Ada sejumlah tanggal merah bulan Juni 2024, yang terdiri dari hari libur nasional dan cuti bersama.

Di bulan Juni 2024 juga terdapat libur panjang alias long weekend yang bisa dimanfaatkan untuk berlibur bersama keluarga atau momen pulang kampung.

Long weekend Juni 2024 merupakan gabungan dari hari libur nasional dan cuti bersama, serta hari libur akhir pekan.

Lantas, tanggal berapa saja yang masuk long weekend?

Daftar Tanggal Merah Bulan Juni 2024

Berikut daftar tanggal merah bulan Juni 2024, yakni hari libur nasional dan cuti bersama:

– Sabtu, 1 Juni 2024: Hari Lahir Pancasila;

– Senin, 17 Juni 2024: Libur nasional Hari Raya Idul Adha 2024;

– Selasa, 18 Juni 2024: Cuti bersama Idul Adha 2024.

Periode long weekend Juni 2024 berlangsung mulai hari Sabtu 15 Juni sampai dengan Selasa 18 Juni 2024.

Sabtu 15 Juni dan Minggu 16 Juni merupakan hari libur akhir pekan, sementara enin 17 Juni dan Selasa 18 Juni merupakan hari libur nasional dan cuti bersama Idul Adha 2024.

Berikut rincian long weekend Juni 2024:

– Sabtu, 15 Juni 2024: Libur akhir pekan;

– Minggu, 16 Juni 2024: Libur akhir pekan;

– Senin, 17 Juni 2024: Hari Raya Idul Adha 2024;

– Selasa, 18 Juni 2024: Cuti Bersama Idul Adha 2024.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife