TANGSELIFE.COM – Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Dedi Budiawan mengakui server yang biasa digunakan untuk mengurus perpindahan KTP sempat mengalami down.

Akibat hal itu pelayanan untuk mengurus perpindahan KTP atau administrasi kependudukant sempat terganggu selama beberapa hari.

“Kemarin sempat ada gangguan juga adanya mati listrik dan jaringan down selama dua hari,” kata Dedi Budiawan, Rabu, 27 Maret 2024.

Sebelumnya salah seorang warga mengeluh lantaran kesulitan mengurus perpindahan KTP dari Jakarta ke Tangsel.

Kesulitan itu ia dapati saat sedang mengajukan pindah datang di website milik Disdukcapil Tangsel namun laman tersebut tidak dapat diakses sehingga proses yang diajukan selalu gagal.

Dedi Budiawan menjelaskan, permasalahan pada sistem miliknya itu terjadi pada hari Senin dan Selasa lalu.

“Hari Senin listrik mati, selasa servernya down. Makanya tadi saya kenapa terus terang ke teman-teman media, kami akui memang PLN tiba-tiba mati lampu walau hanya beberapa jam tapi berpengaruh juga,” terangnya.

Ia tak menampik bahwa bermasalahnya server milik Disdukcapil membuat performa sistem menjadi menurun.

Dedi mengaku langsung berkomunikasi dengan pihak Diskominfo Tangsel untuk segera memperbaiki sistem tersebut.

Saat ini permasalahan server dalam sistem pengurusan pindah administrasi kependudukan dipastikan telah kembali normal.

“Kalau mati lampu mempengaruhi ke jaringan atau server yang di Kominfo. Hari kedua juga gitu, entah sebab apa tiba-tiba servenya down tapi Alhamdulillah kominfo sangat cepat memperbaiki, sehingga kini sudah bisa normal kembali,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Dwi Oktaviani
Editor
Andre Pradana
Reporter