TANGSELIFE.COM – Kebakaran terjadi di dua pabrik di Tangerang, tepatnya di pabrik baja di Kecamatan Pasar Kemis, dan pabrik sandal di Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang.

Api yang kian membesar membuat bangunan pabrik itu hangus terbakar.

Bahkan dalam kejadian kebakaran pabrik di Tangerang itu juga membuat tiga karyawan jadi korban dan alami luka bakar.

“Di saat karyawan memotong menggunakan gerinda bersamaan crane yang mengangkut barang goyang. Sehingga mengakibatkan serbuk karet jatuh menyambar ke serpihan gerinda potong, dan menyebabkan nyalanya api,” ujar Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat, Selasa, 17 September 2024.

Untuk kebakaran di pabrik konstruksi baja ini, kerugian ditaksir Rp50 juta. Bahkan, terdapat tiga orang karyawan menjadi korban dan mendapatkan luka bakar serius.

Sementara kebakaran pabrik sandal di Kecamatan Balaraja. Penyebabnya diduga akibat korsleting listrik lantai bagian produksi.

“Karyawan pabrik melihat api dari ruangan lantai dua, depan kantor bagian produksi, line7. Api cepat merambat kebagian lantai bawah bagian produksi dikarenakan banyaknya tumpukan bahan produksi sandal yang terbuat dari spon yang mudah terbakar,” ujar Ujat.

Lebih lanjut Ujat menjelaskan, kendaraan pemadam kebakaran yang diterjunkan sebanyak lima unit dengan jumlah 30 personel.

“Sebagian bangunan masih dalam pendinginan dan sebagian lain masih memerah. Kebakaran tidak dapat segera dipadamkan karena bahan-bahan yang ada di lokasi sangat mudah terbakar,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Sopiyan
Editor
Sopiyan
Reporter