TANGSELIFE.COM – MotoGP Mandalika 2024 di Sirkuit Mandalika, Indonesia akan dimulai pada 27 sampai 29 September 2024.

Ajang balap ini akan berlangsung siang hari waktu Indonesia bagian barat, dan sore hari di wilayah tengah Indonesia.

Jam tayang MotoGP Mandalika ini, mengikuti jam tayang penggemar MotoGP di belahan Eropa yang akan berlangsung pada siang hari.

Sirkuit Mandalika akan jadi salah satu saksi dari persaingan menuju gelar juara musim ini.

Karena sejumlah pembalap masih memiliki kesempatan keluar sebagai juara MotoGP 2024.

Untuk Sisa balapan MotoGP 2024 masih ada enam seri lagi, termasuk MotoGP Mandalika 2024.

Karena itu, mulai dari Marquez hingga Martin secara hitung-hitungan poin masih berpeluang jadi juara.

Francesco Bagnaia dan Marc Marquez bisa jadi sorotan di MotoGP Mandalika 2024.

Bagnaia adalah pemenang di Mandalika musim lalu, sedangkan Marquez kembali menghadapi ujian di Lombok setelah gagal maksimal di MotoGP Mandalika dalam dua musim terakhir.

Jadwal MotoGP Mandalika 2024:

Jumat, 27 September

08:00-08:35 Moto3 Free Practice

08:50-09:30 Moto2 Free Practice

09:45-10:30 MotoGP Free Practice Nr. 1

12:15-12:50 Moto3 Practice Nr. 1

13:05-13:45 Moto2 Practice Nr. 1

14:00-15:00 MotoGP Practice

Sabtu, 28 September

07:40-08:10 Moto3 Practice Nr. 2

08:25-08:55 Moto2 Practice Nr. 2

09:10-09:40 MotoGP Free Practice Nr. 2

09:50-10:05 MotoGP Qualifying Nr. 1

10:15-10:30 MotoGP Qualifying Nr. 2

11:50-12:05 Moto3 Qualifying Nr. 1

12:15-12:30 Moto3 Qualifying Nr. 2

12:45-13:00 Moto2 Qualifying Nr. 1

13:10-13:25 Moto2 Qualifying Nr. 2

14:00-15:00 MotoGP Sprint Race 13 Lap

Minggu, 29 September

09:40-09:50 MotoGP Warm Up

10:00-10:35 MotoGP Rider Fan Parade

11:00 Moto3 Race 20 Lap

12:15 Moto2 Race 22 Lap

14:00 MotoGP Race 27 Lap

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Sopiyan
Editor
Sopiyan
Reporter