TANGSELIFE.COM – Apple merilis sistem operasi terbaru untuk tablet iPad yakni iPadOS 18 dalam ajang WorldWide Developers Conference (WWDC) pada Senin, 10 Juni 2024 waktu Amerika Serikat atau Selasa, 11 Juni 2024 dini hari waktu Indonesia.

iPadOS 18 menjadi suksesor dari iPadOS 17.

Sebagai penerus, iPadOS 18 ini hadir membawa sejumlah peningkatan seperti kalkulator bawaan, aplikasi Password (kata sandi), dukungan personalisasi layar, mengontrol iPad orang lain dari jarak jauh, sampai fitur bertenaga AI.

Salah satu yang cukup dinantikan oleh pengguna iPad adalah adanya kalkulator dalam perangkat tersebut.

Pasalnya, selama ini kalkulator hanya ada di perangkat iPhone, Mac, Apple Watch, hingga iPod Touch saja.

Hadirnya kalkulator internal baru ini, pengguna iPad tak perlu lagi mengunduh aplikasi kalkulator pihak ketiga yang sering penuh dengan iklan dan jarang dioptimalkan untuk faktor bentuk iPad yang lebih besar dan biasanya hanya untuk melakukan perhitungan sederhana.

Mengutip dari situs resmi Apple, kalkulator baru di iPadOS 18 akan dioptimalkan dengan stylus Apple Pencil yang menghadirkan fitur ‘Math Notes’.

Pengguna bisa menuliskan soal hitungan (matematika atau fisika) lengkap dengan rumus atau fungsinya di Notes kalkulator, seperti menulis di atas kertas.

Nantinya kalkulator bisa menyelesaikan soal tersebut secara otomatis.

Adanya fitur grafik baru memungkinkan pengguna bisa menulis atau mengetik persamaan matematika dan memasukkan grafik hanya dengan satu ketukan dan bahkan bisa menambahkan beberapa persamaan pada grafik yang sama untuk melihat hubungan antar persamaan tersebut.

Kalkulator ini juga memiliki menu riwayat yang membantu pengguna melacak perhitungan sebelumnya.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Whatsapp Channel Tangselife di Ponsel Kamu