TANGSELIFE.COM-  Buka Telegram web bisa dilakukan dengan mudah menggunakan laptop tanpa aplikasi bantuan atau tambahan.

Kini Telegram merupakan salah satu aplikasi yang banyak dipergunakan orang untuk bertukar pesan dengan keamanan yang tinggi.

Telegram menawarkan keamanan yang sangat baik untuk menjaga privasi penggunanaya, hal tersebut menjadi alasan mengapa kini Telegram menjadi aplikasi favorite pillihan banyak orang.

Telegram termasuk kedalam aplikasi untuk chatting yang bisa digunakan multi perangkat, yaitu di ponsel dan laptop seperti WhatsApp.

Proses pendaftaran untuk dapat membuat akun Telegram hanya menggunakan nomor ponsel saja.

Di Telegram selain untuk akun pribadi, juga dapat membuat dan menambahkan member lain atau grup.

Kelebihan jika menggunakan Telegram yaitu, pengguna dapat mengirim foto atau video dengan kualitas yang sangat baik.

Terdapat  fitur edit pesan, membuat grup di Telegram bisa memuat 5.00 orang dan bisa mengirim file sampai maksimal berukuran 2 Gb.

Aplikasi Telegram ini terdapat di APP Store, Google Play Store dan Mircrosoft Store.

Tetapi, jika perangkat anda tidak memungkinakan untuk melakukan pemasangan aplikasi, pengguna bisa menggunakan Telegram web tanpa aplikasi.

Cara Membuka Telegram Web Tanpa Aplikasi via Laptop. 

  • Buka web browser pada laptop atau komputer.
  • pada mesin pencarian, masuk ke halaman resmi telegram atau bisa klik link ini, https://web.telegram.org/k/
  • Setelah halaman terbuka, Anda harus mengisi asal negara dengan menggunakan pencarian.
  • kemudian, masukan nomor ponsel yang kamu gunakan saat mendaftar Telegram di “your phone number”.
  • Jika sudah ketik next, enter atau selanjutnya, kemudian akan muncul notifikasi untuk konfirmasi apakah nomor yang telah dimasukkan benar.
  • Apabila sudah benar, klik “Ok”.
  • Melaui SMS akan dikirimkan kode verifikasi untuk konfimasi nomor ponsel, maka dari itu gunakan nomor yang aktif untuk pendaftaran Telegram.
  • Masukan kelima digit kode verifikasi ke kolom yang telah disediakan di Telegram web.
  • Lanjutkan dengan klik “ok”, jika kamu sudah memasukan kode yang benar, Telegram web sudah siap digunakan di Laptop milikmu.

Cara  Membuka Telegram Web Menggunakan Scan QR Code via Laptop.

  • Buka web browser pada laptop atau komputer.
  • pada mesin pencarian, masuk ke halaman resmi telegram atau bisa klik link ini, https://web.telegram.org/k/
  • Setelah masuk ke halaman Telegram web, scroll ke paling bawah halaman sampai menemukan pilihan “log in” by QR Code, lalu  di klik.
  • Kemudian, di ponsel milikmu buka aplikasi Telegram.
  • Cari dan buka menu “pengaturan atau settings”.
  • Tekan “perangkat atau devices”
  • Scan QR Code yang ada pada tampilan Telegram web di laptop menggunkan kamera ponsel.
  • Melakukan scan tersebut untuk mengkonfirmasi masuk ke Telegram web.
  • ketika sudah berhasil, Telegram web sudah siap digunakan pada perangkat laptop milikmu.

Cara Log Out Telegram Web via Laptop. 

Jika pengguna sudah selesai menggunakan aplikasi Telegram di laptop dan tidak ingin akun milikmu dilihat privasinya oleh orang lain.

Pengguna bisa segera mengeluarkan akun Telegram itu sehabis sudah digunakan, dengan cara sebagai berikut:

  • Pada halaman Telgeram web klik menu di pojok kiri atas.
  • kemudian pilih “settings”.
  • Pada bagian bawah temukan pilihan “log out”, lalu di klik.
  • Setelahnya, akun Telegram milikmu akan langsung keluar dari laptop atau pc.

Ketika membuka Telegram web menggunakan laptop atau PC tetap bisa menikmati fitur yang biasanya ada di Aplikasi Telegram.

Pengguna tetap dapat mengirikann pesan, file, sticker, dan voice note.

Pada Telegeram web juga dapat mengcustom tampilan layar belang chat dengan berbagai pilihan dan mode malam.

Menggunakan Telegram web di laptop akan mempermudah pengguna untuk melakukan aktivias lainnya seperti bekerja atau belajar.

Pengguna tidak akan terganggu konsentrasinya sebab tidak harus bolak-balik untuk memeriksa ponsel.

Kelebihan lainnya membuka Telegram web di laptop yaitu pengguna tetap bisa terhubung meskipun ponsel dalam keadaan kehabisan baterai, tidak ada sinyal atau tidak menyalakan Wifi.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow