TANGSELIFE.COM– Masa jabatan komisioner KPU Tangsel periode 2018-2023 bakal berakhir pada Juni 2023 ini.

Untuk menggantikan komisioner KPU Tangerang Selatan (Tangsel) yang lama, KPU Pusat telah membentuk tim seleksi calon komisioner yang baru.

Setelah melakukan serangkaian proses seleksi mulai dari tes administrasi, tes tertulis dan wawancara, muncul calon terbaik.

KPU Tangsel
Lima komisioner KPU Tangsel yang baru akan bertugas dalam waktu dekat di kantor KPU Tangerang Selatan yang beralamat di Jalan Raya Serpong, Kecamatan Setu.

Dari hasil tes tersebut, tim seleksi yang dibentuk KPU Pusat itu mengumpulkan 10 peserta dengan hasil tes terbaik.

Kemudian 10 nama peserta terbaik itu diserahkan ke KPU RI untuk diseleksi kembali untuk mencari 5 calon peserta terbaik.

Sebab, dari 10 orang yang lolos seleksi itu akan ditetapkan 5 orang untuk menjadi komisioner KPU Tangsel.

Hasilnya, KPU telah mengumumkan 5 anggota komisioner KPU Tangsel yang akan menjabat untuk periode 2023-2028, Kamis, 15 Juni 2023.

Pengumuman 5 komisioner KPU Tangsel yang baru itu bersamaan dengan pengumuman nama-nama komisioner 26 KPU Kabupaten/Kota di tiga provinsi. 

Dalam pengumuman bernomor 51/SDM.12-Pu/04/2023, KPU RI mencantumkan lima nama KPU Tangsel yang ditetapkan sebagai komisioner KPU Tangsel.

Surat Keputusan (SK) Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI itu ditandatangani oleh Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari pada Rabu, 14 Juni 2023.

Rencananya, 5 komisioner KPU Tangsel yang baru itu akan dilantik pada Jumat, 16 Juni 2023 di kantor KPU Pusat Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.

Pelantikan itu bersamaan dengan komisioner terpilih 26 KPU Kota/Kabupaten di tiga provinsi.

Salah satu dari lima komisioner KPU Tangsel terpilih itu adalah Widya Victoria yang berlatarbelakang jurnalis.

Widya selain sebagai salah satu wartawan media online juga anggota tim Humas Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat.

“Alhamdulillah. Amanah ini akan coba saya jalankan sebaik-baiknya,” ungkap Widya mengomentari terpilihnya dia jadi komisioner KPU Tangsel periode 2023-2028.

Untuk diketahui, jabatan komisioner KPU Tangsel berakhir pada Juni 2023 bersamaan dengan KPU di empat kota/kabupaten di Provinsi Banten.

Sebelumnya, Ketua KPU Tangsel periode 2018-2023, M Taufiq MZ mengatakan masa jabatannya sebagai komisioner KPU Tangsel memang akan berakhir pada Juni 2023.

Dia juga mengatakan masa jabatan atau periode jabatan komisioner KPU tingkat Kota/Kabupaten dibatasi dua kali periode.

Selanjutnya, komisioner KPU tingkat Kota/Kabupaten boleh mengikuti seleksi untuk KPU tingkat provinsi atau KPU Pusat.

Dia juga mengatakan komisioner KPU Tangsel yang sudah terpilih periode 2023-2028 akan melanjutkan tahapan Pemilu 2024.

Berikut Nama-Nama Komisioner KPU Tangsel Periode 2023-2028.

  1. Ajat Sudrajat
  2. Bambang Dwytomo
  3. Heni Lestari
  4. M. Taufiq M.Z.
  5. Widya Victoria M.
Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow