TANGSELIFE.COM- Eks Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy meraih penghargaan sebagai Tokoh Penggerak Koperasi Utama 2023.

Wakil Gubernur Banten periode 2017-2022 itu menerima penghargaandari Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) saat Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) 2023.

Penghargaan kepada Andika Hazrumy itu diberikan atas kepeduliannya terhadap pembangunan koperasi yang ada di Provinsi Banten.

Penghargaan kepada Andika itu juga karena dia dinilai berperan penting terhadap pembangunan koperasi di Provinsi Banten.

Kiprah Andika Hazrumy itu diakukan sejak menjabat Ketua Divisi Pemberdayaan Pemuda Dekopin Wilayah Banten 2010-2015.

Lalu, Andika menjabat Dewan Pakar Dekopin Wilayah Banten periode 2015-2020 dan hingga saat ini jadi Penasehat Dekopin Wilayah Banten periode 2020-2025.

“Penghargaan ini apresiasi untuk kita semua di Banten yang concern membangun koperasi,” ujar Andika Hazrumy dalam keterangan resminya, Senin, 24 Juli 2023.

Andika Hazrumy juga mengatakan peran koperasi di PBanten sangat membantu khususnya saat ekonomi di wilayah itu terkontraksi hingga 7 persen saat pandemi. 

Saat pandemi Covid-19, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten saat itu berupaya menumbuhkan ekonomi melalui peranan koperasi.

Andika Hazrumy bercerita Pemprov meminta Dekopin Wilayah Banten turut menggerakkan perekonomian yang lesu akibat pandemi Covid-19.

Berkat kolaborasi dengan Dekopin Wilayah Banten yang diketuai Ratu Tatu Chasanah yang juga Bupati Serang perekonomian mulai bergerak.

“Saat itu, Pemprov Banten men-support program Dekopin melalui dinas-dinas terkait di Pemprov Banten,” papar Andika Hazrumy lagi.

Program itu salah satunya melalui Dinas Koperasi dan UMKM Banten memberikan bantuan modal/ hibah bagi koperasi dan Pelaku UKM.

Dana bantan modal/hibah itu bersumber dari Dana Tidak Terduga (DTT) Pemprov Banten dari APBD.

Program lainnya yang dilakukan Pemprov Banten melalui dinas terkait menggelar  pelatihan-pelatihan tata kelola dan pemanfaatan teknologi informasi.

“Dinas Koperasi dan UMKM Banten memfasilitasi bantuan untuk Koperasi dan UKM  guna pemulihan ekonomi nasional (PEN) dana dari APBN,” katanya juga. 

Penghargaan kepada Andika Hazrumy Diserahkan Oleh Menteri Perindustrian RI

Untuk diketahui, penghargaan itu diberikan pada acara puncak Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) 2023 pada Minggu, 23 Juli 2023.

Penghargaan itu diberikan di Auditorium Universitas Negeri Padang (UNP), Kota Padang, Sumatera Barat.

Penghargaan kepada Tokoh Penggerak Koperasi baik Tingkat Utama dan Tingkat Madya itu diberikan kepada kepala daerah tingkat provinsi, kabupaten dan kota.

Penghargaan itu langsung diserahkan Menteri Perindustrian (Menperin) RI Agus Gumiwang Kartasasmita.

Sedangkan Ketua Umum Dekopin Nurdin Halid mengapresiasi penyelenggaraan Harkopnas ke-76 yang digelar di Kota Padang, Provinsi Sumbar tersebut. 

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow