TANGSELIFE.COM – Gempa di Aceh terjadi pagi ini dengan kekuatan magnitudo (M) 4,8.
Berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa tersebut mengguncang wilayah Nagan Raya, Aceh pada Senin pagi 2 September 2024 pukul 07.39 WIB.
BMKG menyebutkan bahwa lokasi gempa di Aceh itu berada pada koordinat 4.53 lintang utara dan 96.43 bujur timur dengan episenter gempa berada di darat 35 km timur laut Kabupaten Nagan Raya Aceh.
BMKG kembali menjelaskan bahwa gempa di Aceh pagi ini berada di kedalaman 10 km.
Sejumlah masyarakat setempat mengaku turut merasakan getaran tersebut, mulai dari Banda Aceh, Aceh Tengah hingga Lhokseumawe.
“Kerasa sampai Aceh Tengah,” ucap seorang pengguna X di unggahan @infoBMKG.
“Terasa sampai Lhokseumawe,” sahut yang lainnya.
“Kirain gue yang puyeng, pas ke mari emang bener gempa,” balas pengguna X lain.
Belum ada laporan mengenai kerusakan akibat gempa ini, namun warga diimbau untuk tetap waspada dengan kemungkinan terjadinya gempa susulan.