Tangselife.com – Kementerian Perhubungan telah menyediakan lebih dari 46 ribu tiket kereta mudik gratis untuk Lebaran 2023 dan pendaftarannya telah dibuka sejak 1 Maret 2023.

Pendaftaran untuk mudik gratis dengan kereta api lebaran 2023 ini telah dibuka.

Pendaftaran yang telah dibuka pada awal maret ini menghimbau agar masyarakat segera mendaftar sebelum kuota tiket habis.

Pendaftaran mudik gratis dengan kereta ini akan ditutup pada tanggal 3 Mei 2023..

Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) yang berada di bawah Kemenhub menawarkan 10.440 tiket gratis untuk mudik motor (Motis) Lebaran 2023.

Tiket ini tersedia dalam tiga rute perjalanan kereta.

Rute Perjalanan Kereta Api

1. Rute Pertama: Lintas Utara

Dimulai dari Stasiun Cilegon, melalui Stasiun Jakarta Gudang, Stasiun Pasar Senen, Stasiun Cirebon Prujakan, Stasiun Tegal, Stasiun Pekalongan, dan berakhir di Stasiun Semarang Tawang.

2. Rute Kedua: Lintas Tengah

Dimulai dari Stasiun Jakarta Gudang, melewati Stasiun Pasar Senen, Stasiun Cirebon Prujakan, Stasiun Purwokerto, Stasiun Kroya, Stasiun Kutoarjo, Stasiun Lempuyangan, dan berakhir di Stasiun Purwosari.

3. Rute Ketiga: Lintas Selatan

Dimulai dengan rute Kiaracondong-Purwosari, dimulai dari Stasiun Kiaracondong, melalui Stasiun Tasikmalaya, Stasiun Sidareja, Stasiun Kroya, Stasiun Gombong, Stasiun Kutoarjo, Stasiun Lempuyangan, dan berakhir di Stasiun Purwosari.

Peserta Motis 2023 akan berangkat dengan KA Motis akan digabung dengan sepeda motornya sebagai penumpang dan membawa sepeda motornya.

Sepeda motor akan mengikuti dari belakang dan tiba di stasiun tujuan bersamaan dengan penumpang.

Setiap kereta KA Motis terdiri dari empat gerbong penumpang dan tiga gerbong kereta barang.

Panitia Motis 2023 menyarankan agar satu sepeda motor didaftarkan untuk dua penumpang.

Namun, penumpang masih dikenakan biaya tiket perjalanan kereta, karena tiket gratis hanya berlaku untuk sepeda motor saja.

Link Pendaftaran dan Cara Mendaftar Motis Lebaran 2023 :

Untuk mendaftar program Motis Lebaran 2023, bisa dilakukan melalui website http://mudikgratis.dephub.go.id atau langsung di stasiun KA yang melayani program Motis.

Saat melakukan pendaftaran, calon peserta harus memilih moda transportasi, jumlah penumpang, kota asal dan tujuan, serta tanggal keberangkatan dan/atau tanggal kembali.

Setelah itu, lengkapi formulir pendaftaran dengan data diri yang sesuai dengan KTP, KK, SIM C, STNK, dan besaran motor.

Setelah selesai melakukan pendaftaran, peserta harus melakukan verifikasi pendaftaran di stasiun yang ditunjuk.

Jika pengajuan disetujui, peserta bisa menyerahkan motor di stasiun yang dipilih, maksimal

Syarat Mudik Gratis Kemenhub 2023

Berikut syarat daftar mudik gratis Kemenhub 2023:

  1. Kamu wajib memiliki dokumen kependudukan yang sah pada saat mendaftar (KTP/SIM/KK).
  2. Kamu hanya bisa memilih 1 kota tujuan mudik.
  3. Bila kamu akan mengikuti mudik-balik/PP, maka pendaftaran arus balik harus kamu lakukan bersamaan pada saat mendaftar arus mudik (dengan catatan, kota tujuan mudik yang kamu pilih ada pilihan kota arus balik dan kamu hanya bisa ikut arus balik sesuai dengan kota tujuan arus mudik).
  4. Kamu hanya diberikan waktu H+7 setelah tanggal pendaftaran, untuk melakukan registrasi/validasi ulang di posko yang telah ditentukan.
  5. Apabila lewat H+7 kamu tidak melakukan validasi ulang, maka data kamu dianggap gugur/hangus (kuota akan otomatis bertambah), dan tidak bisa mendaftar ulang (NIK diblok oleh sistem) agar memberikan kesempatan pada peserta lain yang ingin mendaftar/belum mendapatkan kuota mudik/balik.
  6. Jika kamu mudik-balik dengan sepeda motor, wajib membawa kelengkapan surat kendaraan. Dan menyerahkan motor sesuai dengan tanggal yang ditentukan/H-1 sebelum tanggal seremonial bus.
  7. Kamu harus dalam keadaan sehat jasmani dan rohani pada saat keberangkatan arus mudik/balik.
  8. Kamu wajib datang minimal 1 jam sebelum jam keberangkatan.
Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow