TANGSELIFE.COM – Ajang lomba lari massal yang diselenggarakan Pemerintah Kota Tangerang Selatan bertajuk Tangsel Marathon 2023 berhasil digelar pada Minggu, 10 September 2023.

Tangsel Marathon 2023 dimeriahkan oleh 7.000 peserta setelah sebelumnya diperkirakan dihadiri oleh 5.000 peserta.

Dari ribuan pelari tersebut mengikuti lomba lari dengan kategori yang berbeda-beda, yakni 41 kilometer, 21 kilometer, 10 kilometer, dan 5 kilometer.

Peserta yang hadir bukan hanya mereka sang pelari profesional, melainkan dari masyarakat umum, bahkan disabilitas.

Acara ini turut dihadiri oleh toko ternama, seperti Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno, Wali Kota Tangerang Selatan H. Benyamin Davnie, Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan, Ketua DPRD Kota Tangsel Abdul Rasyid, dan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Mursinah.

Sandiaga Uno turut menyampaikan apresiasinya dalam penyelenggaraan Tangsel Marathon 2023 ini.

Menurutnya, ajang lomba lari massal ini sekaligus menjadi wadah promosi wisata Tangsel, seperti wisata alam, wisata sejarah, hingga wisata kuliner.

Di sisi lain, H. Benyamin Davnie juga menyambut baik penyelenggaraan Tangsel Marathon 2023.

Baginya, acara ini adalah wadah bagi pencinta olahraga lari untuk menyalurkan hobinya.

Selain itu, Tangsel Marathon 2023 juga turut mendukung para UMKM dan mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Masyarakat terlihat begitu antusias dengan ajang lari yang diselenggarakan bertepatan dengan Hari Olahraga Nasional dan HUT Ke-15 Kota Tangsel ini.

Terbukti dari jumlah peserta yang membludak dari jumlah yang diperkirakan sebelumnya.

Para pemenang dari ajang lomba lari massal ini juga mendapatkan sejumlah uang yang dipersiapkan sebesar Rp500 juta.

Rute Lari Tangsel Marathon 2023

Meskipun acara ini berlangsung di kawasan Tangerang Selatan, namun tak mengganggu aktivitas lalu lintas di jalan raya.

Pihak panitia memastikan bahwa Tangsel Marathon 2023 tak akan menggunakan seluruh bahu jalan.

Adapun para peserta telah berlari puluhan kilometer melalui rute yang sudah ditetapkan di jalan kawasan Tangerang Selatan.

Berikut adalah rute lari para peserta Tangsel Marathon 2023:

1. Kategori 42K

Tangsel Marathon 2023
Kategori 42K mulai berlari pukul 05.05 WIB dengan batas waktu lomba atau COT 7 jam

2. Kategori 21K

Tangsel Marathon 2023
Katgeori 21K mulai berlari pukul 05.30 WIB dengan COT 4 jam.

3. Kategori 10K

Tangsel Marathon 2023
Kategori 10K mulai berlari pukul 05.45 WIB dengan COT 2 jam.

4. Kategori 5K

Tangsel Marathon 2023
Kategori 5K mulai berlari pukul 06.00 WIB dengan COT 1,5 jam.

5. Kategori 3K

Tangsel Marathon 2023
Kategori 3K mulai berlari pukuk 06.10 WIB dengan COT 1,5 jam.

Demikian informasi mengenai acara lomba lari massal Tangsel Marathon 2023 yang diselenggarakan pada Minggu, 10 September 2023 ini.