TANGSELIFE.COM– Tahapan sidang skripsi menjadi momok yang menakutkan untuk para mahasiswa.

Sebelum lulus menjadi sarjana, mahasiswa S1 harus menyelesaikan skripsi terlebih dahulu sebagai tugas akhir.

Sidang skripsi merupakan tahapan terakhir untuk mahasiswa sebelum meraih gelar sarjana.

Ketika mendengar kata sidang skripsi maka yang terbayang adalah suasana penuh ketegangan dan menakutkan.

Padahal jika mahasiswa sudah mempersiapkan diri dengan baik, maka sidang skripsi bisa berjalan dengan mulus atau lancar.

Untuk itu ada beberapa tips terkait sidang skripsi agar seluruh prosesnya berjalan lancar yang harus diketahui para mahasiswa tingkat akhir.

Tips Menghadapi Sidang Skripsi Agar Berjalan Lancar.

1. Kuasai inti materi.

Agar sidang skripsi dapat berjalan lancar maka mahasiswa harus memahami terlebih dahulu puluhan sampai ratusan halaman yang telah ditulis.

Pahami terlebih dahulu inti dari pembahasan skripsimu, pastikan kamu dapat menjelaskan penelitian yang dibuat dengan singkat dan dapat dimengerti.

Mahasiswa harus benar-benar menguasai materi skripsi, terutama metode penelitian, hasil, dan pembahasan.

Ketika mahasiswa sudah menguasa isi materi skripsinya maka akan memudahkan ketika penguji memberikan pertanyaan.

2. Latihan presentasi.

Untuk bisa berbicara di depan orang dalam suasana yang formal maka mahasiswa perlu untuk latihan terlebih dahulu.

Apalagi untuk ujian skripsi, maka mahasiswa bisa melakukan latihan presentasi dengan berbicara depan cermin.

Latihan ini dilakukan untuk meminimalisir kesalahan pengucapan ketika sedang sidang skripsi.

3. Diskusi dengan dosen pembimbing.

Untuk mengantisipasi agar ujian skripsi berjalan lancar rajinlah berkonsultasi dengan dosen pembimbing untuk membahas kembali materi-materi.

Dosen pasti memiliki banyak tips dan pengalaman dari sidang-sidang mahasiswa sebelumnya.

4. Buat materi presentasi singkat.

Buat isi materi yang singkat, jelas,dan menarik, hindari menyalin semua isi skripsi sehingga membentuk paragraf yang panjang.

Usahakan untuk membuat presentasi seringkas mungkin agar ketika membaca slide presentasi tidak melebihi batas waktu yang diberikan.

Mahasiswa tidak perlu menghafal atau membaca slide presentasi per kata dan yang penting para penguji bisa memahami isinya.

5. Usahakan untuk tampil percaya diri.

Adapun tips lain yang bisa diterapkan saat hari H sidang skripsi adalah dengan tampil percaya diri dan yakinkan dosen penguji Anda menguasai materi.

Jika Anda bisa tampil percaya diri akan memberikan kesan bahwa peserta sidang telah siap diuji.

Ketika mahasiswa tampil tidak yakin maka akan memberi celah dosen penguji untuk mengajukan pertanyaan-pertanyaan tidak terduga.

Jadi usahakan apapun yang terjadi meski kebingungan, tetap paksakan diri untuk terlihat percaya diri ketika sidang skripsi.

6. Pahami karakteristik dosen penguji.

Strategi yang dapat diterapkan agar sidang dapat berjalan lancar, salah satunya adalah memahami karakter dari dosen penguji.

Sebagai contoh, jika dosen memiliki kertarikan pada sudut pandang tertentu, maka mahasiswa dapat menyiapkan materi lebih di sudut panda itu.

Ini akan membantu mahasiswa ketika mendapat dosen yang terkenal killer, sebab jika tau cara menghadapinya maka sidang akan tetap berjalan dengan lancar.

7. Siapkan pakaian rapi dan sopan.

Perlu diketahui setiap universitas memiliki ketentuan dan standar tersendiri terkait pakaian untuk sidang skripsi.

Umumnya ketentuan pakaian untuk sidang memakai kemeja putih, balzer dan celana atau rok berwarna hitam.

Namun, terdapat kampus yang membebaskan pilihan waranya, namun harus tetap resmi dan sopan.

Persiapkan segala kebutuhan ini dari jauh-jauh hari, dan pastikan ukuran pakaian yang dikenakan pas dan nyaman untukmu bergerak.

Adapun itulah beberapa tips yang bisa diterapkan sebelum sidang skripsi berlangsung, agar seluruh proses berjalan lancar.