TANGSELIFE.COM – Kurang lebih sebanyak 1.000 Kepala Keluarga (KK) di Perumahan Maharta, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangsel masih terendam banjir.
Danton Satgas BPBD Tangsel, Dian Wiryawan mengatakan, ketinggian banjir yang terjadi di Perumahan Maharta bervariatif.
Untuk di RW 9 ketinggian air mencapai 130 cm (centimeter), sedangkan di RW 10 dan 11 mencapai 150 cm.
“Terdampak kurang lebih ada 1.000 KK dan 700 rumah,” kata Dian di Perumahan Pondok Maharta, Selasa, 4 Maret 2025.
Dian mengungkapkan, mayoritas warga telah mengungsi mandiri ke rumah kerabat terdekat sejak dini hari.
Sementara beberapa warga yang tidak mengungsi tampak memilih bertahan di lantai dua rumah.
“Mayoritas mengungsi ke rumah keluarga atau sodara masing-masing,” ungkapnya.
Sejumlah petugas BPBD, Kepolisian hingga TNI masih terpantau stand by di lokasi banjir Perumahan Maharta.
Selain itu perahu karet juga disiagakan di lokasi untuk dipergunakan jika terdapat masyarakat membutuhkan evakuasi.
4 Titik Masih Banjir
Dian menjelaskan, berdasarkan catatannya terdapat 11 titik banjir di Tangsel.
Hingga siang ini, banjir masih terjadi di 4 titik diantaranya Jalan Ceger Taman Mangu, Kavling Bulak Pondok Kacang Timur, Komplek Maharta RW 9, 10, dan 11, serta di Puri Bintaro Indah Jombang.
“Total ada 11 titik lokasi banjir. Alhamdulillah dari 11 tinggal 4 yang belum surut,” pungkasnya.



