TANGSELIFE.COM – Kurang lebih sebanyak 1.100 siswa berkebutuhan khusus di Tangerang Raya Provinsi Banten mulai mendapatkan program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Simbolisasi pelaksanaan pemberian Makan Bergizi Gratis dilaksanakan di Sekolah Khusus (SKH) Negeri 01 Tangsel yang berada di Kelurahan Pondok Kacang, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Senin (28/4).
Gubernur Banten, Andra Soni mengatakan, berdasarkan catatannya terdapat 11 sekolah untuk siswa berkebutuhan khusus di Tangerang Raya dengan kurang lebih 1.100 total penerima yang terdiri dari guru dan siswa.
“Hari ini meluncurkan program MBG khusus kepada SKH-SKH yang ada di Tangerang Raya. Total kurang lebih ada 11 SKH,” kata Andra Soni di SKH Negeri 01 Tangsel, Senin, 28 April 2025.
Andra mengungkapkan, pemberian Makan Bergizi Gratis untuk siswa berkebutuhan khusus merupakan bentuk kolaborasi antara pemerintah daerah, Yayasan dan perusahaan swasta.
“Alhamdulillah sekarang swasta sudah sama-sama membantu dan di Banten ini banyak perusahaan-perusahaan yang ingin berkontribusi,” ungkapnya.
Andra menerangkan, kegiatan hari ini nantinya akan dilaporkan kepada Badan Gizi Nasional. Ia berharap kedepan seluruh sekolah khusus di Provinsi Banten dapat menjalankan program unggulan Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka tersebut.
“Alhamdulillah contoh hari ini, yang kami lihat bisa kami tiru dan tinggal kami koordinasikan dengan Badan Gizi Nasional,” tambahnya.
Khusus di SKH Negeri 01 Tangsel terdapat 171 siswa dan 41 guru yang mendapatkan program Makan Bergizi Gratis.
Pengamatan Tangselife di lokasi, pada pelaksanaan Makan Bergizi Gratis hari ini, para siswa mendapatkan menu yang terdiri dari satu porsi nasi, sayur sawi, ayam suwir dan buah pepaya.



