TANGSELIFE.COM – Baim Wong mengungkap dugaan perselingkuhan yang dilakukan Paula Verhoeven setelah ia melakukan cerai talak pada Selasa, 8 Oktober 2024.

Ia menduga bahwa perselingkuhan Paula Verhoeven sudah dilakukan sekitar setahun yang lalu.

Saat melakukan konferensi pers di kediamannya, Baim merasa posisinya sulit karena dikhianati oleh dua orang terdekatnya.

“Dari pihak perempuan sama laki-laki, yang laki-laki itu teman baik saya sendiri,” tuturnya.

Pernyataan tersebut dibenarkan oleh kuasa hukum Baim yakni Fahmi Bachmid yang memberikan penjelasan lebih detail.

“Sudah berjalan hampir setahun lalu, tepatnya November 2023, itu awal,” ucapnya.

Selama hampir satu tahun, Baim Wong mencoba menahan diri demi kedua anak mereka.

Bahkan, ia mengaku sempat memaafkan dan memberi beberapa kali kesempatan pada Paula.

Namun Baim merasa sudah tak mampu lagi menahannya.

“Saat ada di posisi itu berat sekali untuk memaafkan karena, maaf, saya tidak tahu mereka itu ngapain,” tutur Baim.

Baim menegaskan bahwa ketidakjujuran di rumah tangganya semakin bertambah. Meski sudah mencoba menyelesaikan baik-baik, Baim mengaku tak bisa.

Baim Wong Tuntut Hak Asuh Anak

Sebelumnya, Baim Wong resmi mengajukan permohonan cerai atas Paula Verhoeven setelah keduanya membina rumah tangga hampir enam tahun.

Perceraian tersebut telah terdaftar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Selasa, 8 Oktober 2024 dengan nomor perkara 3477/Pdt.G/2024/PA.JS.

Kepala Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah, mengungkap bahwa Baim Wong sebagai pemohon tak mengajukan harta gana-gini atas permohonan cerai talak tersebut.

Baim hanya memohon cerai atas Paula dan hak asuh kedua anak mereka saja.

Sidang cerai mereka akan digelar akhir Oktober 2024 atau sekitar dua pekan sejak Baim Wong mengajukan perceraian ke PA Jakarta Selatan.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Dwi Oktaviani
Editor
Dwi Oktaviani
Reporter