TANGSELIFE.COM-Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Tangerang Selatan menyatakan kalau calon jemaah haji (calhaj) lanjut usia atau lansia diprioritaskan berangkat ke Tanah Suci tahun ini.

Itu diungkapkan Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kemenag Tangerang Selatan Bahtera Yudha, Senin 15 Mei 2023.

Dia juga mengatakan kuota haji Kota Tangerang Selatan (Tangsel) tahun ini memang meningkat dari 662 orang tahun lalu menjadi 1.091 orang untuk tahun 1444 Hijriah atau 2023 ini. 

Dari jumlah penambahan kuota itu, sebanyak 25 orang dikhususkan untuk menambah kuota lansia. “Selain penambahan kuota reguler dan khusus, juga ada tambahan kuota untuk lansia,” terangnya juga.

Karena itu, ujar Bahtera Yudha juga, pemberangkatan haji kloter Banten untuk lansia tahun ini jumlahnya lebih banyak khusus yang berasal dari Tangerang Selatan. 

Untuk diketahui, dari 1.091 calon jemaah haji itu dibagi 5 kloter keberangkatan. Untuk keberangkatan pertama jemaah haji asal Tangerang Selatan ke Arab Saudi dijadwalkan pada 25 Mei 2023. 

Kemenag Banten Pasang Hastag #HajiRamahLansia

Sebelumnya, Kakanwil Kemenag Provinsi Banten, Nanang Fatchurochman mengatakan untuk tahun ini pihaknya memang mendahulukan lansia untuk berhaji. 

Itu dia ucapkan saat kegiatan Bimbingan Manasik Haji tingkat Kota Tangsel hari kedua di Gedung Serbaguna MAN Insan Cendekia Serpong, Kota Tangsel Minggu, 14 Mei 2023.

“Kemenag berkomitmen melayani jemaah haji Indonesia, termasuk jemaah haji Kota Tangsel. Jemaah haji tenang dan tidak perlu khawatir karena semua sudah disiapkan pemerintah,” terangnya.

Semua fasilitas mulai dari transportasi, konsumsi, akomodasi, dan lainnya sudah dipersiapkan. “Pokoknya jemaah haji tinggal berangkat saja,” ucap Nanang juga.

Lebih lanjut Nanang mengatakan kalau kuota jemaah haji provinsi Banten berjumlah 9.436 orang. “Usia paling tua itu 100 tahun asal Kabupaten Lebak,” terangnya lagi.

Nanang juga mengatakan kalau tahun ini, Kemenag memasang hastag #HajiRamahLansia. Itu bertujuan pelayanan jemaah haji lansia akan dilakukan dengan sepenuh hati. 

“Tapi bukan berarti yang muda tidak dilayani,” jelas Nanang juga. Dia juga mengingatkan berdasarkan data tahun lalu jemaah haji yang meninggal usianya di bawah 60 tahun. 

Maka yang masih merasa muda harus tetap menjaga kesehatan. “Pola makan, pola hidup, dan pola pikir harus diperhatikan. Jangan mentang-mentang merasa masih muda lalu makan apa saja,” paparnya. 

Tapi, katanya juga, orang-orang yang kini usia lansia umumnya mengkonsumsi makanan yang sehat. “Malah ada survei kalau lansia yang berprofesi sebagai petani hidupnya lebih sehat daripada pegawai kantor,” cetusnya. 

Untuk diketahui, bimbingan manasik haji berikutnya untuk calon jemaah haji Tangerang Selatan akan diadakan di setiap KUA kecamatan pada tanggal 15-20 Mei 2023. 

Kloter pertama jemaah haji Tangerang Selatan akan berangkat pada 25 Mei 2023, menginap satu malam di Embarkasi Asrama Haji Pondok Gede sebelum menuju ke Tanah Suci keesokan harinya.