TANGSELIFE.COM – Komando Distrik Militer (Kodim) 0506 Tangerang menggelar santunan terhadap 250 anak yatim di Aula Taman Kota II Jeletreng, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu (20/12/2023).
Komandan Kodim 0506 Tangerang Letkol Infantri Endik Hendra Sandi mengatakan, santunan anak yatim itu rangkaian untuk memperingati HUT Kodam Jaya ke-74.
“Untuk Korem kita 052 Wijayakrama 1.000 di bagi 4 Kodim, khusus kami (Kodim 0506 Tangerang-red) mendapat kuota 250 anak yatim,” kata Endik.
Endik menuturkan, selain santunan anak yatim, pihaknya juga menggelar donor darah dan rehabilitasi rumah tak layak huni milik masyarakat dan purnawirawan yang kurang mampu.
“Tiap Kodim diberikan tugas minimal 2 unit, jadi kalau ada 10 kodim berarti ada 20 unit rumah,” tuturnya.
Di hari jadi Pangdam Jaya ke-74, ia berharap TNI semakin bersinergi dengan masyarakat dalam menjaga persatuan dan kesatuan Republik Indonesia.
“Rakyat adalah ibu kandung kami, sehingga dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat. Bersama rakyat kita kuat, diharapkan kedepan tentunya Kodam Jaya akan semakin dicintai oleh rakyat,” pungkasnya. (Andre)