TANGSELIFE.COM – Sebuah kapal longboat dilaporkan hilang kontak di perairan laut Halmahera Barat dan Pulau Batang Dua, Maluku Utara, Rabu 26 Juni 2024.

Kabar hilangnya kapal longboat bermuatan 11 penumpang diketahui dari laporan salah satu keluarga penumpang ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Ternate.

Dilansir dari Tempo, Kepala Basarnas Ternate Fathur Rahman telah mengonfirmasi kebenaran laporan hilangnya kapal longboat tersebut.

Saat ini, tim Sar Gabungan dikerahkan untuk melakukan pencarian menggunakan KN SAR 237 Pandu Dewanata Sar Ternate menuju lokasi kejadian perkara.

Tim Sar Gabungan akan melakukan pencarian dan pertolongan terhadap kapal longboat yang mengalami lost contact itu.

“Saat ini prosesnya pencarian masih berlangsung,” kata Fathur.

“Kami juga melibatkan Direktorat Polair Polda Maluku Utara, Korem 152 Babullah Ternate dan Masyarakat Batang Dua beserta Keluarga Korban,” terangnya.

Kronologi Hilangnya Kapal Longboat 11 Penumpang

Longboat yang diberi nama Ebenhaezer itu memiliki ciri biru putih dengan bobot 3 Gross Tonnage (GT).

Kapal yang dilaporkan hilang kontak ini diketahui sedang memuat 11 penumpang saat berlayar.

Kronologinya, longboat Ebenhaezer bertolak pukul 09.00 pagi pada Selasa 25 Juni 2024 dari pelabuhan Tobaol Ibu Halmahera Barat menuju Desa Mayau Pulau Batang Dua.

Estimasi perjalanan dari Ibu menuju Batang Dua ditempuh dalam waktu delapan jam.

Hingga saat ini, longboat tersebut belum kunjung tiba di Pulau Batang Dua.

Adapun kontak terakhir dengan kapal ini terjadi pada 25 Juni 2024 pukul 13.00 WIT kemarin.

Keluarga telah berusaha menghubungi sejumlah penumpang longboat, tetapi belum ada satu pun yang berhasil terhubung.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Dien
Reporter