TANGSELIFE.COMPemerintah Kota Tangerang menggelar nonton bareng atau nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan, Senin, 29 April 2024.

Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024 itu bakal digelar di Taman Elektrik, Puspemkot Tangerang, pukul 21.00 WIB.

Nobar Timnas Indonesia itu digelar Pemkot Tangerang sebagai bentuk dukungan kepada skuad Garuda Muda yang bertanding untuk merebut tiket final Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

Diketahui, laga semifinal Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia vs Uzbekistan itu bakal digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin, 29 April 2024.

Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan yang digelar Pemkot Tangerang di Taman Elektrik itu digelar secara gratis oleh Pemkot Tangerang.

Asisten Administrasi Umum Pemkot Tangerang Wahyudi Iskandar mengajak, seluruh warga Tangerang untuk nonton bareng.

“Nobar Timnas Indonesia ini untuk mendukung Garuda Muda lolos ke final dan jadi juara Piala Asia U-23,” kata Wahyudi dalam keterangannya, Minggu, 28 April 2024.

Wahyudi pun menghimbau, agar warga Tangerang yang ikut nonbar Timnas Indonesia vs Uzbekistan itu memakai baju warna Merah Putih untuk memeriahkan acara nobar.

“Meriahkan juga dengan menggunakan baju timnas atau merah dan putih agar semakin semangat mengawal timnas hingga akhir,” ungkapnya.

Imbauan Nobar Timnas Indonesia

Sebelumnya diberitakan, Kemenpora menggandeng Kemendagri agar mengeluarkan imbauan pemerintah daerah menggelar nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan besok.

Gelaran nobar tersebut harus dilaksanakan secara gratis tanpa ada pungutan biaya atau sponsor yang mencari keuntungan.

Hal ini menyusul adany surat edaran yang dikeluarkan MNC Group sebagai pemilik hak siar tayangan Piala Asia U-23 2024 di Indonesia.

Semula MNC Group melarang adanya gelaran nobar yang dilakukan secara on air maupun off air. Tetapi, MNC Group kemudian memberi kelonggaran bahwa nobar tetap diperbolehkan asalkan tidak dijadikan ajang mencari keuntungan komersil.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Wivyh
Editor
Wivyh
Reporter