TANGSELIFE.COM – Hasil real count KPU sementara calon anggota legislatif (caleg) daerah pemilihan (dapil) Banten II dan III dapat disimak di artikel ini.
Terhitung hari Rabu 21 Februari 2024 pukul 13.00 WIB, data yang terkumpul sebanyak 47,49 persen atau 8555 dari 18015 tempat pemungutan suara (TPS).
Ada tiga artis yang turut berlaga untuk memperebutkan kursi legislatif DPR RI Dapil Banten II dan III.
Kendati demikian, jumlah perolehan suara sementara ketiga artis tersebut belum dapat menandingi mantan Walikota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany.
Tiga caleg artis dari Dapil Banten II yakni Usnan Batubara dari PPP yang sementara mengumpulkan 301 suara.
Kemudian di Dapil Banten III ada Rano Karno PDIP sebanyak 29.405 suara dan Virnie Ismail dari PAN yang meraih 5.290 suara.
Bahkan jika perolehan suara sementara ketiga artis digabungkan, tetap belum bisa menyamai jumlah suara Airin Rachmi Diany.
Daftar Perolehan Suara Dapil Banten III, Airin Rachmi Diany Terbanyak
Airin Rachmi Diany dari Golkar berhasil menjadi jawara di perolehan suara terbanyak Dapil Banten III sebanyak 57.787 suara.
Di urutan kedua adalah Habib Idrus Salim Aljufri dari PKS dengan perolehan 35.524 suara.
Sementara di urutan ketiga, baru lah ditempati aktor sekaligus mantan Gubernur Banten Rano Karno.
Berikut daftar lengkap perolehan suara terbanyak hasil real count sementara di Dapil Banten III:
— Airin Rachmi Diany (Golkar) memperoleh 57.787 suara;
— Habib Idrus Salim Aljufri (PKS) memperoleh 35.524 suara;
— Rano Karno (PDIP) memperoleh 29.405 suara;
— Zulfikar Hamonangan (Demokrat) memperoleh 24.807 suara;
— Virnie Ismail (PAN) memperoleh 5.290 suara;
— Moh Rano Alfath (PKB) memperoleh 21.642 suara;
— Sufmi Dasco Ahmad (Gerindra) memperoleh 23.814 suara;
— Andi Achmad Dara (Golkar) 21.618 suara;
— Nawa Said Dimyati (Demokrat) memperoleh 20.393 suara.