TANGSELIFE.COM – Kabar mengejutkan datang dari cuitan yang diunggah oleh musisi Kunto Aji dan Randy Danistha ‘Nidji’.

Keduanya menceritakan pengalaman mengerikan saat pesawat Garuda Indonesia yang mereka tumpangi mengalami kebocoran bahan bakar ketika hendak take off ke Pekanbaru.

Informasi ini dibagikan oleh Kunto Aji dan Randy Danistha melalui platform X mereka masing-masing.

Kunto Aji sendiri mengunggah video yang menayangkan ketika sayap sebelah kanan pesawat Garuda Indonesia mengeluarkan percikan air yang disebut bahan bakar.

“Nyawa gue baru saja diselamatkan. Alhamdulillah, masih ada umur, ” tulis Kunto Aji pada Sabtu, 24 Agustus 2024.

Imbas dari kebocoran bahan bakar tersebut, pesawat Garuda Indonesia terpaksa membatalkan penerbangannya.

“Karena ketahuan, pesawat harus putar balik dan tak jadi terbang. Rasanya benar-benar menyeramkan,” lanjut Kunto.

Dalam pernyataannya itu, ia mengungkapkan rasa syukur karena masih diberikan kesempatan hidup.

“Alhamdulillah diberi umur panjang oleh Allah,” kata Kunto.

Menurutnya, berada di pesawat selama 20 menit dalam kondisi seperti itu terasa sangat lama dan menegangkan, terlebih munculnya percikan api yang menambah ketegangannya.

“20 menit terlama dalam hidup. Ngeri banget ada percikan api,” pungkasnya.

Selain membagikan pengalaman mengerikan itu, Kunto Aji juga membagikan informasi perihal letak bahan bakar pada pesawat.

Ternyata bahan bakar tersebut memang berada di dalam sayap.

Di samping itu, Randy Danistha juga mengungkapkan pengalaman serupa. Rupanya ia berada di satu pesawat dengan sang pelantun ‘Terlalu Lama Sendiri’.

“Alhamdulillah masih dapat kesempatan hidup. On the way dinas Pekanbaru with Nidji. Udah mau take off, bocor, putar balik ganti pesawat. Dengkul lemas ya bang, Kunto Aji,” tulis Randy.

Kabar terbaru, Kunto Aji mengungkapkan bahwa ia telah sampai di tujuan dengan selamat.

Ia mengaku kebocoran bahan bakar di pesawat Garuda Indonesia langsung ditangani oleh pihak yang bersangkutan.

“Di-handle dengan baik kok sama maskapai. Langsung ganti pesawat dan nggak nunggu terlalu lama, 30 menitan,” tulis Kunto di X.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Dwi Oktaviani
Editor
Dwi Oktaviani
Reporter