TANGSELIFE.COM – Kapolres Tangsel, AKBP Victor Daniel Henry Inkiriwang menyebut, kasus ledakan gedung farmasi di Pondok Aren yang terjadi pada Rabu (8/10) malam telah naik penyidikan.

“Itu sudah masuk dalam proses penyidikan, sudah dalam proses penyidikan,” kata Victor di Mapolres Tangsel, Sabtu, 15 November 2025.

Victor pun mengungkapkan bahwa hasil uji laboratorium yang dilakukan oleh Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri sudah keluar.

Kendati demikian ia belum mau membeberkan hasil uji laboratorium tersebut.

“Ya sudah keluar untuk hasil uji lab dari Puslabfor Polri, nanti akan kita sampaikan,” terangnya.

Victor memastikan akan menyampaikan perkembangan kasus tersebut dalam agenda konferensi pers yang rencananya akan digelar pekan depan.

“Tentunya kami sudah melakukan pemeriksaan ahli-ahli yang berkompeten dan terkait. Untuk penyebab ledakannya seperti apa, kemudian siapa yang pihak yang bertanggung jawab, nanti kami akan sampaikan pada press release,” pungkasnya.

Diketahui gedung farmasi setinggi empat lantai yang berada di jalan Jombang Raya, Kelurahan Pondok Pucung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) meledak pada Rabu (8/10) malam.

Ledakan yang terjadi sekira pukul 20.30 WIB itu menyebabkan bangunan tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah.

Berdasarkan hasil penyisiran tim Jibom Gegana Polda Metro Jaya tidak ditemukan adanya residu bahan peledak di lokasi kejadian.

Sedikitnya sembilan orang saksi telah diperiksa dalam kejadian tersebut.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Nadia Lisa Rahman
Editor
Andre Pradana
Reporter