TANGSELIFE.COM- Bursa bakal calon Ketua Kamar Dagang Indonesia Kota Tangerang Selatan (Kadin Tangsel) periode 2023-2028 mulai menghangat.

Proses pendaftaran bakal calon Kadin Tangsel sendiri baru mulai pada 17 April 2023.

Salah satu nama bakal calon yang muncul di awal adalah Andre Sumanegara, Wakil Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Tangsel.

Andre Sumanegara digadang bakal maju sebagai bakal calon ketua di Musyawarah Kota (Muskot) ke-3 Kadin Tangsel periode 2023-2028.

Sekretaris PHRI Kota Tangsel, Yono Haryono, menilai Andre Sumanegara atau akrab disapa Bang Blek, sudah sangat ideal menjadi calon ketua Kadin Tangsel.

Menurutnya, Andre sudah lama menjadi anggota Kadin sehingga pencalonannya dapat membuat hidup dan bergairah para pengusaha swasta.

Yono Haryono yang juga Ketua Asphira Tangsel menyebut terlibatnya perwakilan PHRI di Kadin Tangsel dapat memberikan kontribusi positif untuk kemajuan Tangsel.

“Sebagai Pengurus PHRI yang bergerak di Sektor Usaha Pariwisata, saya mendukung pencalonan Andre Sumanegara sebagai Ketua Kadin Tangsel,” katanya.

Andre Sumanegara Menyatakan Siap Maju Bursa Calon Ketua Kadin Tangsel

Sementara itu, kepada Tangselife.com, Andre Sumanegara menyatakan kesiapannya jika memang mendapat dukunganan para pengusaha di Kota Tangerang Selatan.

Hanya saja, dirinya perlu melihat situasi dan kondisi terlebih dahulu.

“Ya mengalir saja. Kita lihat nant seperti apa situasi dan kondisinya. Dan saya juga sampaikan terima kasih atas dukungan dari teman-teman pengusaha,” ujarnya.

Sebelumnya, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Tangerang Selatan telah membentuk Panitia Musyawarah Kota (Muskot) ke-3 Kadin.

Panitia Muskot ke-3 Kadin Kota Tangerang Selatan ke-3 terdiri dari H Arwan Simanjuntak terpilih sebagai Ketua Steering Commitee (SC).

Arwan bertugas bersama Harsa Wardana sebagai Ketua Organizing Commitee (OC), Imam Darmadi sebagai Sekretaris, dan Evianti sebagai Bendahara.

Ketua SC Muskot ke-3 Kadin Kota Tangerang Selatan ke-3, H Arwan Simanjuntak mengatakan, pemilihan panitia Muskot sesuai mandat Kadin Provinsi Banten.

“Panitia terpilih dari pengurus Kadin Kota Tangerang Selatan periode 2018-2023. Salah satu syarat utama panitia adalah terdaftar anggota aktif dan memiliki kartu tanda anggota (KTA),” kata Arwan di Resto Anggrek, Serpong pada Senin, 3 April 2023.